Aplikasi ini menjembatani user dengan pemasok untuk mendaur ulang limbah minyak jelantah menjadi pengharum ruangan.
Selain itu, ada juga aplikasi bernama Ifler, yang berguna untuk melindungi penggunanya dari kekerasan saat berjalan sendirian.
Bukan hanya kompetisi UBS Dig Idea, bakal ada 236 karya dari 15 supporting event berbeda yang dibuat oleh ribuan pelajar sekolah se-Jawa Timur.
Misalnya, kompetisi mendesain perhiasan, membuat karya seni instalasi, olah vokal, hingga stage performance.
Setiap peserta diharapkan mampu mempresentasikan karyanya dengan baik, serta menunjukkan sisi interaktif dan keunikan karya tersebut.
Berbagai kompetisi yang diadakan tersebut tidak lepas dari dukungan PT Untung Bersama Sejahtera (UBS), selaku partner utama.
UBS telah bersinergi dengan DBL Indonesia dari tahun ke tahun untuk membakar semangat positif anak muda, agar memunculkan apa saja yang ada dalam pikirannya.
“UBS Youth-Con ini selalu menunjukkan pendekatan yang sesuai untuk anak muda. Kompetisi ini berhasil menampung ide-ide mereka yang semakin berkembang di era digital ini,” ungkap Erwin Suganda, Creative Director PT Untung Bersama Sejahtera.
KOMENTAR