Stylo.ID - Cara ampuh untuk merawat rambut yang diwarnai mungkin sangat diperlukan oleh beberapa wanita.
Nggak bisa dipungkiri, rambut yang diwarnai memang membutuhkan perawatan tersendiri agar tetap sehat.
Nggak hanya itu, untuk mempertahankan warna pada rambut, perawatannya pun tidak mudah.
Baca Juga : DIY Scrub Gula yang Dipercaya Bisa Mengatasi Pori-Pori Besar, Kamu Wajib Tahu!
Namun sayangnya, tanpa perawatan yang baik dan tepat, warna rambut akan cepat luntur.
Tapi kamu nggak perlu khawatir, karena ternyata ada cara mudah dan murah untuk merawat rambut yang diwarnai.
Penasaran? Simak ulasan Stylo berikut ini ya!
1. Mencuci Rambut 3 Hari Setelah Pewarnaan
Kalau kamu baru saja mewarnai rambut, disarankan untuk tidak langsung mencucinya, karena ada kemungkinan warna akan memudar.
Baca Juga : Keluar Dari Zona Nyaman, Nagita Slavina Tampil Beda dengan Rambut Pendek, Cantik Kebangetan!
Lebih baik cucilah rambut 3 hari setelah kamu mewarnainya, agar warna cat rambut dapat menempel dengan baik.
2. Hindari Mencuci Rambut dengan Air Panas
Kita semua memiliki kecenderungan lebih suka untuk mandi dengan menggunakan air panas.
Namun, ini tidak disarankan untuk kamu yang memiliki rambut berwarna.
Baca Juga : Tak Hanya Syahrini, Tampilan Luna Maya dengan Jepit Rambut Jadul pun Jadi Sorotan, Cantik Banget!
Selalu gunakan air dingin untuk mencuci rambut.
Ini karena air panas menyebabkan warna rambut memudar lebih cepat.
3. Hindari Penggunaan Heating Produk
Produk heating seperti hair dryer, catok rambut yang kamu pakai setelah mewarnai rambut dapat menyebabkan kerusakan pada rambut.
Ini akan membuat rambut menjadi kering dan keriting.
Baca Juga : 3 Minyak Alami yang Atasi Ketombe di Rambut Karena Kulit Kepala Kering
Jadi, pastikan kamu tidak menggunakan produk pemanas ini secara teratur, dan biarkan rambut kering secara alami.
4. Lindungi Rambut dari Matahari
Terkadang, sinar UV yang berbahaya dari matahari dapat menyebabkan kerusakan pada rambut yang diwarnai.
Ini akan menyebabkan warna rambut lebih cepat memudar.
Untuk mencegah hal ini, selalu gunakan syal atau bahkan topi untuk melindungi rambut dari sinar matahari setidaknya selama beberapa bulan setelah mewarnai rambut. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
SPOTLIGHT 2024, Dekranasda Buton Selatan X Tia Hidayat Hadirkan Busana dengan Inspirasi Budaya Lokal
KOMENTAR