Label yang digawangi desainer asal Budapest ini mencuri perhatian kala seluruh koleksinya mengusung konsep sustainable fashion.
Musim ini di New York Fashion Week Fall 2019, Nanushka hadirkan bahan kulit vegan dengan atasan yang nyaman dan belt bags untuk pasar milenial.
Didukung oleh siluet clean cut tailoring, deretan coats yang elegan dan knitwear, menjadikan koleksi ini cocok untuk segala kalangan.
Warna yang diusung antara lain mauve, coklat, krem, dan oranye untuk musim gugur ini.
Baca Juga : Tren Fashion Imlek 2019 dengan Kebaya Encim dari Desainer Jeanny Ang
#Kompilasi Tren Busana dari New York Fashion Week Fall 2019 - KHAITE
Merupakan pagelaran busana pertamanya, label KHAITE sukses mencuri perhatian.
Dalam koleksi untuk New Yyork Fashion Week Fall 2019 kali ini, label KHAITE menampilkan siluet midi hemlines dipadu denim yang sophisticated.
Sang desainer, Catherine Holstein terinspirasi dari kecerdikan, kekuatan dan keberanian wanita Amerika.
Koleksi ini kemudian menjelma menjadi deretan gaun malam hingga koleksi sepatu dan aksesori.
Baca Juga : Prediksi Tren Fashion 2019 ala Selebriti, Ini Fashion Items yang Wajib Kamu Punya!
Rekomendasi Tempat Makan Katsu ala Jepang yang Enak di Cikarang, Jadiin List Weekend Ini!
KOMENTAR