Stylo Of The Day Padu Padan Red Parisian Style ala Erlina Chang

By Grace Kencana Pranata, Senin, 15 Oktober 2018 | 12:36 WIB
Parisian Style ala Erlina Chang (Grace Kencana Pranata/Stylo.ID)

Black Pants (Grace Kencana Pranata/Stylo.ID)

Untuk bawahannya, celana panjang hitam dengan dua lipatan pada bagian depannya ini dipakai Erlina untuk padu padan high neck blouse yang ia kenakan.

Celana dengan detail garis putih sepanjang mata kaki dari Uniqlo ini cukup simpel untuk Parisian style.

Baca Juga : Rollover Reaction Hadirkan Rangkaian Face Set di 5 Gerai Watson Kawasan Jakarta

Red Outer

Red Outer (Grace Kencana Pranata/Stylo.ID)

Blazer merah yang dikenakan Erlina membuat penampilan ala perempuan Perancis kala itu semakin stand out.

Warna merah segar yang dilengkapi empat saku dengan detail rantai berwarna emas dan kancing pada bagian depan blazer keluaran Zara ini dikenakan Erlina sebagai jubah.

Plum Block Heels

Plum Block Heels (Grace Kencana Pranata/Stylo.ID)

Melengkapi nuansa merah dari outer yang dikenakan Erlina, untuk sepatu, ia memilih block heels berwarna ungu plum dari Prada.

Model klasik dari block heels ini semakin menonjolkan ciri khas Parisian style pada penampilan Erlina.