Sering Dapat Nyinyiran Saat Baru Mulai Makeup? Simak Cara Percaya Diri dari Beauty Influencer, Rachel Goddard

By Dinda Tiara Alfianti, Rabu, 29 Agustus 2018 | 12:32 WIB
Sering Dapat Nyinyiran Saat Baru Mulai Makeup? Simak Cara Percaya Diri dari Beauty Influencer, Rachel Goddard
Sering Dapat Nyinyiran Saat Baru Mulai Makeup? Simak Cara Percaya Diri dari Beauty Influencer, Rachel Goddard (pinterest.com)

Meski begitu, bukan berarti kamu juga harus 'menutup telinga' dengan orang yang memuji hasil makeup kamu nih, Stylovers.

Tips atasi nyinyiran orang sekitar tentang makeup kamu ala Rachel Goddard
Tips atasi nyinyiran orang sekitar tentang makeup kamu ala Rachel Goddard (Stylo.ID/Dinda Tiara A)

"Kalau hasilnya malah dipuji orang itu juga bonus buat kita, jadi ya percaya diri itu penting banget sih," jelanya.

BACA JUGA: Trik Mudah Aplikasikan Eyeliner dan Alis Natural ala Beauty Influencer, Titan Tyra

Ibu dari satu orang anak ini juga menjelaskan bahwa sebagai influencer dirinya selalu memberikan hal yang positif untuk para penonton setianya.

"Sebagai influencer gua juga sangat selektif, karena followers dan subscriber gua sangat percaya banget sama influencer. Jadi, gua selalu usahain untuk bikin konten yang baik," katanya.

Meski begitu, bukan berarti setiap konten dirasa cocok untuk setiap wanita, karena Rachel juga mengatakan bahwa setiap makeup atau skincare tentu memberikan hasil yang beda di setiap jenis kulit.

"Di Youtube gua ada segmen racun Rachel dan di sana gua selalu bilang kalau apa yang di video gua cocok untuk setiap orang. Gua juga jelasin gimana kondisi kulit gua, dan kalau sama mungkin bisa cocok, bisa juga sebaliknya," jelasnya.

BACA JUGA: Cara Murah dan Mudah Dapatkan Punggung Mulus Bebas Jerawat dengan Masker dari Lengkuas

Jadi, setiap wanita tentu memerlukan makeup dan skincare yang berbeda-beda sesuai dengan jenis kulit mereka nih, Stylovers.

Yang paling penting adalah selalu percaya diri dengan bagaimana kondisi yang kamu miliki.

Dan, percaya diri dengan makeup yang selalu membuat kamu makin cantik ya, Stylovers! (*)