Penyebab Miss V Kering Saat Penetrasi, Bagaimana Cara Mengatasinya?

By Annisa Suminar, Senin, 9 September 2024 | 16:42 WIB
(ilustrasi) Penyebab Miss V Kering Saat Penetrasi, Bagaimana Cara Mengatasinya? (freepik)

Stylo Indonesia - Berhubungan intim dengan pasangan biasanya diawali dengan foreplay dengan berbagai rangsangan.

Salah satu tujuan dari foreplay adalah agar miss v mengeluarkan pelumas alami, sehingga akan memudahkan saat penetrasi.

Namun ternyata tak sedikit pula perempuan yang memiliki masalah miss v kering saat hendak penetrasi.

Miss V yang kering saat penetrasi bisa disebabkan oleh berbagai faktor, baik fisik maupun psikologis.

Kekeringan ini bisa membuat hubungan seksual menjadi tidak nyaman atau menyakitkan. Berikut beberapa penyebab umum dan cara mengatasinya:

Penyebab Miss V Kering

- Perubahan Hormon

Menopause atau Perimenopause: Pada masa ini, produksi hormon estrogen menurun, sehingga lapisan vagina menjadi lebih tipis dan kurang lembab.

Pasca Melahirkan dan Menyusui: Kadar estrogen juga bisa rendah selama menyusui, menyebabkan kekeringan pada vagina.

Penggunaan Kontrasepsi Hormonal: Pil KB atau metode kontrasepsi lain yang mengandung hormon dapat memengaruhi kadar estrogen dan menyebabkan kekeringan.

Perubahan Hormon Siklus Menstruasi: Kekeringan bisa terjadi pada waktu tertentu dalam siklus menstruasi, seperti sebelum atau sesudah menstruasi.

- Stres dan Kecemasan

Stres, kecemasan, dan masalah psikologis lain dapat memengaruhi gairah seksual dan menyebabkan kurangnya pelumasan alami.

Baca Juga: Merapatkan Miss V dengan Kunyit, Murah Meriah langsung Singset!