Pasti Belum Tau, Manfaat Buah Manggis Enggak Kaleng-kaleng, Ini Dia!

By Stylo Writer, Rabu, 12 Juni 2024 | 22:00 WIB
Pasti Belum Tau, Manfaat Buah Manggis Enggak Kaleng-kaleng, Ini Dia! (freepik / topntp26)

Natrium: 10 miligram.

Kalsium: 8 miligram.

Vitamin C: 5 miligram.

Zat besi: 0,8 miligram.

Tembaga: 0,1 miligram.

Zink: 0,1 miligram.

Vitamin B1 (tiamin): 0,03 miligram.

Vitamin B2 (riboflavin): 0,03 miligram.

Vitamin B3 (niasin): 0,3 miligram.

Berbagai Manfaat Buah Manggis bagi Kesehatan 

Terdapat berbagai manfaat buah manggis bagi tubuh yang sayang apabila dilewatkan, mulai dari menjaga daya tahan tubuh, membantu menurunkan berat badan, meredakan radang sendi, hingga meminimalkan risiko terjadinya kanker. Berikut uraian selengkapnya. 

1. Menjaga Daya Tahan Tubuh 

Manfaat buah manggis untuk kesehatan yang pertama adalah dapat membantu menjaga daya tahan tubuh. Hal ini dikarenakan buah manggis diperkaya dengan vitamin C (asam askorbat) yang bisa meningkatkan kinerja sistem imun tubuh.

Selain itu, buah ini juga mengandung senyawa antioksidan, yaitu xanthones, yang juga memiliki sifat antibakteri sehingga bisa membantu sistem imun tubuh dalam melawan bakteri penyebab penyakit.