Bahaya Telinga Jarang Dibersihkan, Bisa Menurun Pendengarannya

By Grace Kencana Pranata, Jumat, 24 Mei 2024 | 10:46 WIB
Ilustrasi malas membersihkan telinga (freepik / 8photo)

Baca Juga: Kuping Bau dan Kotor, Cara Membersihkannya yang Benar Seperti Ini

Gejala infeksi telinga termasuk nyeri, pembengkakan, keluarnya cairan, dan demam.

Pendengaran terganggu

Akibat menumpuknya kotoran telinga yang berlebihan dapat menghalangi saluran telinga dan mengurangi pendengaran.

Dalam kasus yang parah, ini bisa mempengaruhi keseimbangan dan menyebabkan pusing.

Gendang telinga bermasalah

Jika kotoran telinga mengeras dan menjadi impaksi, dapat memberikan tekanan pada gendang telinga, yang berpotensi menyebabkan kerusakan.

Terdengar dengungan di telinga

Penumpukan serumen yang berlebihan dapat menyebabkan tinnitus, yaitu suara berdenging atau berdengung di telinga.

Baca Juga: Daki di Belakang Telinga Menumpuk Hingga Hitam dan Bau, Ini Cara Membersihkannya

 

(*)