Dapat Rahasia dari Mertua, Ternyata Begini Cara Hitung Masa Haid yang Normal Hingga Masa Subur

By Stylo Writer, Jumat, 17 Mei 2024 | 07:00 WIB
Dapat Rahasia dari Mertua, Ternyata Begini Cara Hitung Masa Haid yang Normal Hingga Masa Subur (freepik.com)

Stylo Indonesia - Nyeri haid memang sering membuat enggak nyaman.

Untuk mengurangi sakitnya tersebut, Kamu bisa gunakan bantal pemanas atau bantalan khusus yang dirancang untuk nyeri haid, tempelkan pada perut atau titik nyeri untuk menghangatkannya.

Kamu bisa juga gunakan wadah yang diisi air panas agar terasa hangat di perut, bisa juga tambahlan pijatan-pijatan ringan pada bagian perut yang nyeri.

Selain itu, Kamu juga perlu mengetahui masa haid yang normal dan tidak.

Menstruasi terjadi ketika indung telur (ovarium) melepaskan sel telur, kemudian menempel di dinding rahim, hingga menantikan untuk dibuahi sperma.

Selama proses menunggu, jaringan dinding akan menebal.

Apabila tidak mendapat pembuahan, dinding rahim akan luruh dan haid terjadi ketika meluruhnya lapisan dinding rahim. Pada akhirnya, terjadilah perdarahan yang keluar melalui Miss V. 

Masa Haid Normal

Melansir Halodoc, Masa haid normal dapat terjadi lebih cepat atau pun lebih lambat dengan perbedaan antara 22 hingga 35 hari, dengan rata-rata setiap 28 hari.

Seseorang dikatakan mempunyai masa haid normal ketika terjadi setiap 23 hari hingga 35 hari. Dengan rentang berlangsungnya haid, yaitu tiga sampai tujuh hari.

Ketika haid terjadi, perempuan akan mengeluarkan darah dari vagina kira-kira 2 hari hingga satu minggu dengan volume darah yang keluar sekitar 30–70 mililiter.

Volume perdarahan yang terbanyak ketika haid adalah pada hari pertama dan kedua. Ketika haid terjadi, mungkin kamu akan mengalami sakit atau kram di perut.