Belum Tentu Gara-gara Suami, Ini Alasan Kenapa Wanita Susah Nafsu!

By Cerysa Nur Insani, Jumat, 3 Mei 2024 | 14:30 WIB
Ilustrasi pasangan di ranjang. (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers mungkin pernah bertanya-tanya, kenapa wanita susah nafsu?

Laki-laki memang cenderung lebih sering bergairah untuk melakukan hubungan intim, sedangkan perempuan kerap dianggap sebaliknya.

Stylovers mungkin berasumsi hal ini terjadi karena perempuan sudah kelelahan dengan kegiatan sehari-hari terlebih dahulu, atau adanya masalah dengan suami.

Namun, ternyata masalah gairah perempuan yang rendah ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor lho!

Yuk, simak alasan kenapa wanita susah nafsu berikut ini!

Penyebab Wanita Susah Nafsu

1. Faktor fisik

Dilansir dari halodoc.com, berbagai macam penyakit, perubahan fisik, serta obat-obatan bisa mengurangi gairah seksual pada perempuan.

Masalah seksual, penyakit medis, obat, kebiasaan atau gaya hidup, operasi, hingga kelelahan bisa berpengaruh terhadap faktor ini.

2. Perubahan hormon

Baca Juga: Apa Penyebab Nafsu Seks Orang Bisa Tinggi? Ternyata Karena Hal Ini

Perubahan hormon juga berperan dalam berkurangnya gairah seksual perempuan.

Keadaan ini bisa terjadi ketika menopause, kehamilan, serta menyusui.

3. Faktor psikologis

Kondisi pikiran juga jadi salah satu penyebab gairah seksual perempuan berkurang.

Ada berbagai faktor psikologis yang bisa mengurangi gairah seksual.

Di antaranya seperti masalah kesehatan mental, stress, citra tubuh yang buruk, tingkat percaya diri yang rendah, pengalaman mendapatkan pelecehan secara fisik atau seksual, hingga pengalaman seksual negatif lainnya.

4. Masalah dalam hubungan

Bagi banyak perempuan, kedekatan emosional adalah awal yang penting untuk keintiman seksual.

Oleh sebab itu, masalah dalam hubungan dapat menjadi faktor utama penyebab gairah seks yang rendah.

Minat yang menurun pada seks seringkali merupakan akibat dari masalah yang sedang berlangsung.

Baca Juga: Ketahui Macam-macam Ciuman dan Maknanya Bagi Cowok, Sayang atau Nafsu?

Mulai dari kurangnya interaksi dengan pasangan, konflik atau pertengkaran yang belum diselesaikan, kurangnya komunikasi tentang kebutuhan dan preferensi seksual, hingga masalah kepercayaan.

Pemicu Gairah Perempuan Meningkat

Penting diketahui bagi suami maupun istri, ada hal-hal yang juga dapat meningkatkan gairah perempuan:

Cara Mengatasi Kurangnya Gairah Pada Perempuan

Dilansir dari alodokter.com, berikut ini adalah beberapa cara untuk mengatasi kurangnya gairah seks pada perempuan yang bisa dilakukan bersama pasangan:

1. Komunikasi dengan pasangan

Diskusikan hal-hal yang disukai dan yang tidak saat berhubungan seks, termasuk fantasi seks yang mungkin dimiliki.

Hal ini dapat memberi perasaan lebih nyaman ketika berhubungan dan menambah gairah.

2. Jadwalkan waktu bercinta

Baca Juga: Kebelet Gas Terus, Ini Alasan Kenapa Laki-laki Sulit Menahan Nafsu!

Meski mempunyai kesibukan masing-masing, sepakati waktu bercinta dan jadwalkan supaya menjadi prioritas.

Jadikan ini sebagai rutinitas yang menyenangkan dan bukan beban.

3. Variasikan cara bercinta

Stylovers bersama pasangan bisa mencoba gaya serta posisi bercinta yang beda dari biasanya.

Stylovers juga dapat meminta pasangan untuk melakukan foreplay lebih lama.

4. Pola hidup sehat

Konsumsi buah dan sayur, rutin olahraga, serta hindari rokok dan alkohol untuk menjaga kesehatan dan menambah gairah.

5. Cek ke dokter

Jika cara di atas tak memberikan hasil, cobalah berkonsultasi ke dokter untuk mengetahui faktor medis yang mungkin jadi penyebabnya.

Nah, itu dia Stylovers alasan kenapa perempuan susah nafsu. Coba diatasi bersama dengan pasangan, ya! (*)

Baca Juga: Keseringan Nonton Porno Berimbas Nafsu Seks ke Istri, Awas Jadi Malas