Belum Tentu Gara-gara Suami, Ini Alasan Kenapa Wanita Susah Nafsu!

By Cerysa Nur Insani, Jumat, 3 Mei 2024 | 14:30 WIB
Ilustrasi pasangan di ranjang. (Freepik)

Stylo Indonesia - Stylovers mungkin pernah bertanya-tanya, kenapa wanita susah nafsu?

Laki-laki memang cenderung lebih sering bergairah untuk melakukan hubungan intim, sedangkan perempuan kerap dianggap sebaliknya.

Stylovers mungkin berasumsi hal ini terjadi karena perempuan sudah kelelahan dengan kegiatan sehari-hari terlebih dahulu, atau adanya masalah dengan suami.

Namun, ternyata masalah gairah perempuan yang rendah ini bisa disebabkan oleh berbagai faktor lho!

Yuk, simak alasan kenapa wanita susah nafsu berikut ini!

Penyebab Wanita Susah Nafsu

1. Faktor fisik

Dilansir dari halodoc.com, berbagai macam penyakit, perubahan fisik, serta obat-obatan bisa mengurangi gairah seksual pada perempuan.

Masalah seksual, penyakit medis, obat, kebiasaan atau gaya hidup, operasi, hingga kelelahan bisa berpengaruh terhadap faktor ini.

2. Perubahan hormon

Baca Juga: Apa Penyebab Nafsu Seks Orang Bisa Tinggi? Ternyata Karena Hal Ini

Perubahan hormon juga berperan dalam berkurangnya gairah seksual perempuan.