Sandra Dewi Resmi Dilaporkan ke Kejagung Ulah Kasus Korupsi Harvey Moeis, Deretan OOTD Tas Mewah Jadi Sorotan

By Grace Kencana Pranata, Rabu, 3 April 2024 | 12:10 WIB
OOTD Sandra Dewi dengan tas branded mewah (IG: @sandradewi88)

Stylo Indonesia - Stylovers, sosok artis yang terkenal akan gaya hidup jet set-nya di media sosial kini sedang menjadi sorotan publik.

Yap, Sandra Dewi, arti cantik asal Bangka yang meniti karier di dunia entertainment dari 0 ini tengah disorot.

Oleh karena kasus yang menimpa suaminya, Harvey Moeis, yang terjerat kasus korupsi Timah yang angka kerugian negara akibat kerusakan alam mencapai Rp271 Triliun.

Akibat kasus ini, Harvey Moeis ditangkap pihak Kejaksaan Agung.

Dilansir Stylo Indonesia dari Grid.ID, menurut laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana, Sandra Dewi resmi dilaporkan ke Kejaksaan Agung atas dugaan korupsi PT Timah yang melibatkan suaminya, Harvey Moeis.

Artis Sandra Dewi dilaporkan oleh kelompok advokat Pendekar Hukum Pemberantasan Korupsi (PHPK).

"Kami dari Pendekar Hukum Pemberantas Korupsi, kami selaku advokat semua mendatangi Kejaksaan Agung untuk membuat aduan masyarakat terkait adanya keterlibatan adanya dugaan korupsi Sandra Dewi terkait tindak pidana yang dilakukan suaminya, Harvey Moeis," kata Perwakilan PHPK, Stein Siahaan, di Kejaksaan Agung, Jakarta Selatan, Selasa (2/4/2024).

PHPK menyebut bahwa Sandra Dewi seharusnya tahu sumber penghasilan suaminya.

Kelompok advokat tersebut membawa beberapa bukti, termasuk pemberitaan media online.

"Pastinya surat pengaduannya sudah kami siapkan. Beberapa bukti-bukti nanti kami akan screenshoot dari berita media online akan lampirkan," ujar Perwakilan Pelapor lainnya, Subdaria Nuka.

Lebih lanjut, PHPK juga menuntut wanita 40 tahun itu atas pasal 5 undang-undang Pencegahan dan Pemberatansan Tindak Pidana Pencucian Uang.

"Menurut kami secara patut diduga Sandra Dewi bisa dikenakan pasal 5 undang-undang pencucian uang yang tertuang dalam undang-undang Nomor 8 Tahun 2010."

"Yang mana berbunyi pasal 1, setiap orang yang menerima atau menguasai penempatan, pentransferan, pembayaran, hibah, sumbangan, penitipan, penukaran atau menggunakan harta kekayaan yang diketahui atau patut diduga hasil dari tindak pidana sebagaimana yang dimaksud dalam pasal 2 ayat 1 dipidana paling lama lima tahun dan denda paling banyak Rp 1 miliar,” tandas perwakilan pihak PHPK.

Melalui akun instagram @sandradewi88, hingga artikel ini dibuat, sang artis nampak menonaktifkan kolom komentar di instagramnya.

Ia membatasi komentar di postingan akunnya setelah kasus ini mencuat.

Akibat kasus korupsi yang menyeret suaminya, postingan Sandra Dewi yang kerap memperlihatkan kemewahan dari busana yang dipakainya pun kini tak henti menjadi sorotan.

Baca Juga: Mobil RR Sandra Dewi Disita Kejagung, Ini Potret Perayaan Kemewahan 40 Tahun sang Artis

Seperti apa deretan potret Sandra Dewi saat mengenakan OOTD dengan tas mewah?

Langsung simak berikut ini, yuk.

Gaya kasual ke Mall

OOTD Sandra Dewi bergaya kasual (IG: @sandradewi88)

Saat ke mall, sama dengan Ibu-ibu umunnya, Sandra Dewi juga memilih gaya kasual, nih, Stylovers.

Ia kala itu mengenakan kaus putih dengan jeans kargo yang bahannya longgar.

Untuk alas kaki, ia mengenakan sepatu sandal putih.

Tak lupa tas selempang hitam J'ADIOR yang ikonik untuk OOTDnya kala itu.

Semi-casual OOTD

OOTD Sandra Dewi semi casual dengan cut out crop shirt (IG: @sandradewi88)

Selanjutnya, ada juga OOTD Sandra Dewi dengan gaya semi-casual dengan pilihan kemeja unik.

Yap, ia mengenakan asimetris cut out crop shirt berwarana hitam.

Dipadankan dengan high waist pants berwarna abu-abu, memberikan kesan dewasa namun tetap terlihat stylist.

Untuk tas, ia mengenakan Hermes Lindy Bag ukuran mini yang berwarna kuning sehingga tampilannya stand out untuk OOTDnya.

Baca Juga: Suami Sandra Dewi Keruk Rp271 Triliun Ditangkap dan Diborgol Kejagung, Ini Postingan Pulang Ibadah Gereja Rabu Abu

 

Formal OOTD 

OOTD Sandra Dewi di hari Natal dengan dress putih (IG: @sandradewi88)

Saat merayakan Natal, tak lengkap rasanya kalau enggak tampil dengan nuansa perayaan di akhir tahun tersebut.

Sandra Dewi memilih mengenakan dress dengan potongan A-Line bergaya klasik berwarna putih.

Ia menambahkan aksesoris bando berwarna merah, yang senada dengan sepatu dan tasnya kala itu.

Tas yang dipakai Sandra Dewi di suasana Natal kala itu Channel Red Classic Double Flap Bag. (*)