Mertua Jadi Senang Pas Ikutin Trik 8 Trik Buat Kulit Lembap Saat Puasa, Modalnya Niat!

By Stylo Writer, Sabtu, 16 Maret 2024 | 07:30 WIB
Mertua Jadi Senang Pas Ikutin Trik 8 Trik Buat Kulit Lembap Saat Puasa, Modalnya Niat! (freepik)

Stylo Indonesia - Kulit kering saat puasa adalah kondisi yang cukup umum.

Kondisi ini biasanya terjadi karena kurangnya asupan air minum saat sahur maupun berbuka.

Nah, kulit yang terasa kering dapat mengganggu penampilan karena terlihat kusam dari biasanya. Bukan itu saja, kulit kering juga rentan terluka ketika ada goresan. 

Biasanya, memenuhi cairan tubuh adalah cara yang paling efektif untuk mengatasi kulit kering. Namun, kamu tentu tidak bisa mengonsumsi cairan setiap saat karena sedang berpuasa. 

Dilansir Stylo Indonesia dari Kompas.com, berikut ini hal-hal yang bisa kamu lakukan untuk atasi kulit kering dengan cara berikut ini:

1. Hindari mandi air panas

Hindari mandi air panas (istockphoto.com)

Stylovers, pilihan mandi menggunakan air panas bisa membuat kulit menjadi semakin kering.

Hal ini ditenggarai karena mandi dengan air yang terlalu panas dapat menghilangkan minyak alami yang berfungsi menjaga kelembapan kulit.

Sebagai solusi, hindari penggunaan air panas untuk mandi untuk mencegah dan mengatasi kulit kering dan baiknya menggunakan air dingin.

Selain suhu air yang harus diperhatikan, kamu juga perlu menghindari mandi terlalu lama untuk mencegah dan mengatasi kulit kering.

Mandi berlama-lama hanya akan membuat kulit menjadi semakin kering karena air yang ada di permukaan tubuh akan banyak menguap.

Kamu dianjurkan tidak mandi lebih dari 10 menit.

2. Keringkan tubuh dengan benar

Setelah mandi, pastikankamu menggunakan handuk yang mudah menyerap air yang ada di kulit tubuh.

Air yang menempel di kulit tubuh setelah mandi jika tidak segera dikeringkan akan menguap dari permukaan kulit dan justru membuat kulit cenderung akan lebih kering dari sebelumnya.

Oleh karena itu, pastikan kamu mengeringkan kulit dengan tepat setelah mandi maupun cuci muka.

4. Berbuka puasa dengan makanan kaya antioksidan dan omega-3

Ada beberapa makanan yang dapat membantu kulit kamu terlihat lebih sehat, terhindar dari kulit kering.

Makanan yang kaya antioksidan dapat meminimalkan kerusakan kulit akibat racun dan membantu tubuh kamu membuat sel-sel seha, Stylovers.

Beberapa makanan yang berkontribusi terhadap kesehatan kulit termasuk: blueberry, tomat, wortel, kacang polong, kacang-kacangan, buah-buahan, sayuran, makanan yang kaya akan asam lemak omega-3 seperti salmon, juga dapat berkontribusi pada terciptanya kulit lebih cerah.

5. Rutin mengoleskan minyak kelapa

Minyak kelapa ternyata memiliki sifat emolien di dalamnya, dilanasir dari Health Line.

Emolien dapat mengisi ruang di antara sel-sel kulit, menciptakan permukaan yang halus.

Itu sebabnya asam lemak jenuh yang terjadi secara alami dalam minyak kelapa dapat melembapkan dan menghaluskan kulit.

Kamu bisa gunakan minyak kelapa setiap hari di kulit tubuh bahkan di area bawah mata dan di sekitar mulut.

6. Pakai petroleum jelly

Kalau kamu memiliki kondisi kulit kering, bisa juga memanfaatkan petroleum jelly untuk melembapkan dan merawat kesehatan kulit.

Petroleum jelly alami diperoleh dari pemurnian minyak tanah (petroleum) untuk menghilangkan bau dan mengubah warnanya.

Petroleum jelly dapat menjebak kelembapan di dalam kulit dan membantu menyembuhkan kulit yang kering dan teriritasi.

7. Mandi oatmeal

Sering dijadikan menu sarapan, oatmeal juga dapat menjadi bahan alami untuk mengatasi kulit kering bahkan kulit yang teriritasi.

Oatmeal koloid memiliki sifat antioksidan dan sifat anti-inflamasi yang dapat meredakan iritasi.Selain kulit kering, oatmeal dapat efektif digunakan jika kamu ingin menghilangkan rasa gatal pada kulit.

Untuk menggunakannya, kamu bisa menambahkan oatmeal bubuk ke dalam bak mandi atau menggunakan sabun maupun krim yang mengandung oatmeal.

8. Cukupkan konsumsi air saat buka dan sahur

Kulit yang lembap dapat dipengaruhi oleh konsumsi air yang cukup bagi tubuh.

Minum cukup air putih dapat membuat kamu tetap terhidrasi sehingga kulit akan lebih lembap.

Sesuai anjuran, minumlah sekitar 2 liter atau 8 gelas air putih setiap hari.

Itu dia tips yang bisa kamu lakukan untuk menjaga kelembapan kulit agar kulit tidak kekeringan. (*)

#SemuaBisaCantik