Waspada, Tangan Berkeringat Selalu Basah Identik dengan Penyakit Berbahaya, Ketahui di Sini

By Stylo Writer, Senin, 5 Februari 2024 | 13:10 WIB
Apakah Tangan Berkeringat Identik dengan Jantung Lemah? (Freepik.com)

Stylo Indonesia - Telapak tangan yang berkeringat tentu pernah dialami siapa saja dan kapan saja.

Salah satunya ketika merasa gugup, cemas, terlalu bahagia, atau sedang stres, telapak tangan bisa banyak mengeluarkan keringat. Namun, bagi sebagian orang telapak tangan yang berkeringat tidak diketahui penyebabnya. 

Apakah telapak tangan berkeringat berbahaya?

Tak perlu khawatir jika keringat pada telapak tangan dipicu oleh aktivitas fisik atau suhu udara dan tidak terjadi secara berlebihan karena kondisi tersebut merupakan respons alami tubuh untuk mengembalikan suhu normalnya.

Melansir dari rsud.tulungagung.go.id, telapak tangan berkeringat bisa menjadi gejala dari kondisi tertentu, seperti:

1. Kondisi Psikis

Penyebab telapak tangan berkeringat yang pertama adalah karena kondisi psikis, seperti merasa cemas, gugup, takut, dan tertekan.

Kondisi ini dapat menyebabkan sistem saraf bekerja secara berlebihan sehingga turut merangsang kelenjar keringat untuk memproduksi keringat secara berlebihan.

Selain telapak tangan berkeringat, kondisi psikis juga dapat membuat seseorang menjadi sulit berkonsentrasi, sering buang air kecil, dan sakit perut.

2. Gangguan Hiperhidrosis Primer

Hiperhidrosis primer adalah kondisi medis yang terjadi ketika tubuh memproduksi keringat secara berlebihan, termasuk keringat pada telapak tangan.

Hiperhidrosis primer bukan dipicu oleh aktivitas fisik atau suhu udara, melainkan karena sistem saraf yang bekerja terlalu aktif dalam merangsang kelenjar keringat untuk memproduksi keringat.

Belum diketahui secara pasti apa penyebab terjadinya hiperhidrosis primer.

Namun, terdapat dugaan bahwa hiperhidrosis primer disebabkan oleh faktor keturunan atau genetik dari keluarga.

Baca Juga: Tips Membersihkan Daki Telapak Tangan, Gini Caranya Biar Bersih Mulus!

Waspada, Tangan Berkeringat Selalu Basah Identik dengan Penyakit Berbahaya, Ketahui di Sini (Freepik)

3. Penyakit Jantung

Apakah tangan berkeringat tanda penyakit jantung? Perlu diketahui bahwa tangan berkeringat bukan selalu menjadi tanda dari gangguan jantung.

Kendati demikian, kondisi ini tetap perlu diwaspadai apabila disertai dengan gejala penyakit jantung lainnya, seperti nyeri dada, sesak napas, jantung berdebar, hingga merasa sangat lelah.

Pada penderita penyakit jantung, telapak tangan berkeringat dapat terjadi karena jantung tidak mampu memompa darah secara optimal.

Akibatnya, tubuh akan beradaptasi untuk mengoptimalkan kerja jantung dengan mengaktifkan saraf simpatis. Kondisi inilah yang dapat menstimulasi kelenjar keringat untuk memproduksi keringat berlebih pada beberapa bagian tubuh, termasuk telapak tangan.

4. Gangguan Kelenjar Tiroid

Kelenjar tiroid adalah kelenjar yang berfungsi memproduksi hormon tiroid untuk mengoptimalkan proses metabolisme tubuh.

Namun, apabila terjadi gangguan kelenjar tiroid, seperti hipertiroidisme, kelenjar tiroid akan memproduksi hormon tiroid secara berlebihan sehingga berisiko memicu peningkatan detak jantung serta produksi keringat berlebih pada tubuh.

5. Menopause

Menopause adalah berakhirnya siklus menstruasi pada wanita yang terjadi secara alamiah karena proses penuaan.

Salah satu tanda menopause adalah perubahan kadar hormon di dalam tubuh, di mana hal tersebut dapat menyebabkan wanita mengalami peningkatan suhu tubuh.

Karena itulah, menopause dapat meningkatkan produksi keringat berlebih pada telapak tangan ataupun bagian tubuh lainnya, terutama pada malam hari.

6. Diabetes

Diabetes juga menjadi salah satu penyebab telapak tangan berkeringat berlebihan yang perlu diwaspadai.

Kondisi ini dapat terjadi karena kadar gula darah yang tinggi berisiko menyebabkan gangguan saraf perifer, di mana gangguan ini menyalurkan informasi yang tidak normal ke otak untuk meningkatkan kerja kelenjar keringat di dalam tubuh.

7. Kebiasaan Merokok

Salah satu penyebab telapak tangan berkeringat berlebihan yang jarang disadari adalah kebiasaan merokok.

Hal tersebut dapat terjadi karena kandungan nikotin di dalam rokok dapat menstimulasi kelenjar keringat untuk memproduksi keringat secara berlebihan.

Cara Mengatasi Telapak Tangan Berkeringat

Terdapat beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi telapak tangan berkeringat, di antaranya:

1. Melakukan Relaksasi

Apabila keringat berlebih pada telapak tangan disebabkan oleh kondisi psikis, ada baiknya untuk melakukan teknik relaksasi secara rutin.

Hal tersebut dapat dilakukan dengan menarik napas panjang, yoga, meditasi, atau mendengarkan musik yang menenangkan.

2. Menghindari Faktor Pemicunya

Seperti yang telah dijelaskan, salah satu faktor yang dapat memicu telapak tangan berkeringat adalah kebiasaan merokok.

Maka dari itu, disarankan untuk berhenti merokok untuk mengatasi sekaligus mencegah telapak tangan berkeringat secara berlebihan.

Selain mengatasi telapak tangan berkeringat berlebihan, berhenti merokok juga penting dilakukan untuk mencegah terjadinya kondisi medis yang lebih serius, seperti penyakit jantung hingga kanker paru-paru. (*)

#SemuaBisaCantik