Stylo Indonesia - Ketiak baju yang menguning dan bau memang menjadi permasalahan yang dialami oleh banyak orang.
Tentunya ketiak baju yang menguning dan bau juga bisa menggangu penampilan dan mengurangi percaya diri.
Untuk itu Stylovers perlu segera mengatasinya, nih!
Biasanya, sebagian besar orang memilih untuk membuang baju tersebut dan menggantinya dengan membeli yang baru.
Eits, dari pada baju kamu dibuang, tak ada salahnya untuk mencari tau cara mencuci ketiak baju yang kuning dan bau asem.
Ada beberapa cara yang bisa kamu coba, nih!
1. Perendaman dengan Larutan Pemutih Alami atau Cuka Putih
Campurkan cuka putih dengan air hangat dalam wadah, lalu rendam bagian ketiak baju dalam larutan tersebut selama beberapa jam sebelum mencuci.
Cuka putih dapat membantu menghilangkan noda kuning dan mengurangi bau.
2. Gunakan Pasta Baking Soda atau Pasta Gigi
Oleskan pasta baking soda atau pasta gigi tanpa pewarna atau pewangi buatan langsung pada bagian ketiak yang kuning dan berbau asem.
Biarkan beberapa saat sebelum mencuci.
Baca Juga: Begini Cara Mencuci Handuk Pakai Air Panas yang Benar dan Mudah!