Ampuhkah Memutihkan Gigi Pakai Arang? Simak Penjelasan Lengkapnya!

By Marsha Ayu, Senin, 11 September 2023 | 14:02 WIB
Cari tahu efektifitas arang dalam memutihkan gigi! (freepik.com)

Namun walau keampuhan arang dalam memutihkan gigi masih belum terbukti, klaim bahwa arang dapat memutihkan gigi tentu muncul bukan tanpa alasan.

Masih dikutip dari healthline.com, arang aktif bisa membantu mengangkat noda yang ada di permukaan gigi.

Namun, arang belum terbukti dapat mengangkat noda yang ada di lapisan dalam gigi, sehingga tidak bisa memberikan efek memutihkan secara spontan.

Selain itu, perlu diketahui pula bahwa arang memiliki sifat abrasif yang mungkin berbahaya pada gigi.

Arang cukup digunakan sekali saja dalam kurun waktu beberapa hari, agar tidak menimbulkan masalah pada gigi.

Dari penjelasan di atas, dapat ditarik kesimpulan bahwa arang sangat bisa digunakan sesekali untuk menjaga kebersihan gigi.

Namun, arang tidak bisa diandalkan untuk memutihkan gigi secara menyeluruh.

Untuk lebih amannya, Stylovers bisa konsultasi pada dokter kulit sebelum menggunakan arang pada gigi.

Baca Juga: Apakah Karang Gigi Berbahaya? Simak Ancaman karena Karang Gigi!