Stylo Indonesia - Caren Delano memiliki andil besar dalam memperkenalkan profesi Fashion Stylist ke masyarakat luas di Indonesia.
Namanya meroket sejak pria cakap ini menggelar the Back Stage, Pameran Foto hasil karya penataan gayanya di sebuah mal di Jakarta, enam tahun lalu.
Sebagai fashion Stylist, kini nama Caren Delano telah berada di puncak profesi yang semakin banyak diminati orang itu.
Sayangnya, ketenaran bergandengan erat dengan kesibukan hingga menghambat rencana Caren untuk menggelar pameran kedua dua tahun kemudian, dan terpaksa tertunda lagi akibat serangan pandemi.
Namun saat seluruh dunia melesu dan ingar bingar tak terdengar, kreatifitas Caren justru terus bertumbuh kembang.
Tiada satu hal pun yang dapat menghalangi ide kreatif Caren yang terus membesar, dan meluas.
Ketika memasuki era endemi, tim Caren Delano yang solid segera bergerak menghubungi berbagai ekspert terbaik di bidangnya untuk menjalin kerja sama demi merealisasikan ide gigantik Caren.
Semua pihak yang dihubungi langsung bersedia mendukung dengan tangan terbuka. Semesta berpihak dan mengabulkan impian seorang Caren Delano untuk menjadi Sang Kreator.
'Saya ingin menggelar pameran yang bukan hanya menempatkan saya sebagai sekadar seorang fashion Stylist, karena saya ingin menyiapkan semua sendiri, mulai dari konsep hingga eksekusi. I wanna be a Fashion Director,' ujar Caren Delano yang memamerkan hasil karyanya secara digital mengikuti zaman di era serba digital. Hasil karyanya ditampilkan di area luas dan terbuka dan dapat dinikmati langsung oleh masyarakat luas.
Ide masif itu dipetakan, dikemas dan dipersiapkan untuk menjadi sebuah rangkaian acara, mulai dari pembukaan hingga penutupan, yang dapat ditonton publik di Main Atrium Senayan City, lantai 1, sejak 7 sampai dengan 16 Oktober 2022 dengan tajuk: ABRACADABRA.
PENDUKUNG UTAMA
Melalui Abracadabra ini, UBS Gold (dibaca: u.bé.és gold), menjadi sponsor utama dan mendukung penuh Caren Delano yang juga telah menjadi Brand Ambassadorsejak 2018.
UBS Gold adalah brand perhiasan emas dan gold bar, dengan pengalaman lebih dari 40 tahun, dan telah mengekspor ke lebih dari 35 negara di dunia.
'Image kreatif and inovatif pada Caren Delano memiliki citra setara dengan UBS Gold yang senantiasa melakukan terobosan baru untuk mengedepankan kemajuan. Alasan ini mengapa kami mendukung penuh Abracadabra,' ujar Catur Limas selaku Chief Executive Officer UBS Gold.
Selain itu, UBS Gold melihat bahwa Caren Delano juga sejalan dengan kampanye terbaru dari UBS Gold: ' l am 24K'. Melalui kampanye ' l am 24k' ingin disampaikan bahwa setiap orang berharga bagaikan emas 24karat dan berhak tampil autentik sesuai karakter dan persona masing-masing.
Pada event Abracadabra ini, UBS Gold juga meluncurkan 'The New Face of UBS Gold', yaitu Cinta Laura Kiehl.
Lebih dari itu UBS Gold hadir dengan tampilan logo terbaru dan tagline terbaru: Trust in Gold.
Hal ini merupakan awal dari serangkaian inovasi dan transformasi yang dilakukan UBS Gold to the next level, untuk menjadi brand perhiasan emas dan gold bar yang semakin relevan dan dipercaya masyarakat Indonesia dan dunia.
'Sejalan dengan visi Senayan City untuk memajukan dan mendukung perkembangan industri kreatif dan industri fashion Tanah Air, Iconic Fashion Collaborations yang merupakan bagian dalam perayaan Anniversary Senayan City yang ke- 16 dengan tema Re-Act (21 /9), menjadi salah satu bentuk apresiasi Senayan City kepada Caren Delano, yang selalu menampilkan karya dan fashion styling terbaiknya. Hadirnya ABRACADABRA di Senayan City ini diharapkan dapat memanjakan pengunjung setia Senayan City dan mampu menginspirasi serta memberikan fashion styling experience untuk para fashion enthusiast. Selain iłu, Digital Fashion Styling Exhibition ini juga akan menambah warna tren fashion dan kreativitas para insan kreatif di Indonesia,'ungkap Halina selaku Leasing & Marketing Communication Director Senayan City.
Baca Juga: Jakarta Muslim Fashion Week 2023 Siap Digelar, Catat Lokasi dan Tanggalnya!
KOLABORASI PARA AHLI
Sebagai langkah awal Caren menggamit Wikiwu dan meminta perancang busana ini untuk menciptakan tiga fashion iłem yang dapat diubah menjadi beraneka rupa gaya, dan jika ditelisik tersisip unsur keindonesiaan.
Wikiwu menyanggupi dan segera bekerja penuh energi. Hasilnya, pertama, sebuah Bag Compartment yang dapat diurai untuk bersalin rupa menjadi celana, lengan baju, obi, rok, dan beraneka bentuk lain.
Kedua, Magician Cape, yang terinspirasi dari pesulap, dapat bertransformasi menjadi rok lebar, terusan, atau cape iłu sendiri, dan lain-lain.
Ketiga, Magic Carpet yang jika ditebar tertera peta Indonesia di dalamnya.
Caren menetapkan shocking pink menjadi warna ułama untuk dipadankan dengan aneka blok warna lain dalam rentang palet biru, kuning, hijau neon.
Tangan kreatif Caren Delano mampu menyulap ketiga benda mode iłu menjadi lebih dari 150 gaya berpakaian yang dikenakan oleh segenap artis, selebritis, penyanyi, selebgram, fashionista, influencer, presenter, hingga olahragawan.
Di bawah komando Caren, lima fotografer dan seorang videografer dari Axioo melakukan pemotretan dan video shooting untuk mengabadikan hasil tata gaya terhadap lebih dari 150 orang-orang sohor yang mampu dirampungkan hanya dalam sebelas hari.
Untuk menayangkan rangkaian foto dan video hasil kreasi Caren penonton boleh jadi dibuat takjub.
Pelopor teknologi audio visual terkemuka, V2 Indonesia membangun sebuah LED Tower raksasa berbentuk piramid dengan sebuah pintu yang dapat dibuka-tutup oleh tenaga hidrolik.
Piramid berpintu iłu ditempatkan di tengah panggung Main Atrium Senayan City sehingga pengunjung dapat melihat karya Caren Delano dengan leluasa.
PERSEMBAHAN ABRACADABRA
Andien/ penyanyi, Brandon Jawato/pebasket, Fadi Iskandar/aktor, Fitria Yusuf/ fashionista, Greysia Polii/pebulu tangkis, Krisdayanti/diva dan anggota DPR, Melly Goeslaw/pencipta lagu, Ria Ricis/youtuber, Titi DJ/penyanyi, hingga Ida Rachmawati/istri menteri kesehatan, hanyalah segelintir dari ratusan nama kenamaan Iain sebagai model karya pamer Caren Delano.
Dalam tampilan unik mereka akan berjalan di atas 'PINK' redcarpet. yang dibangun oleh Visual Aesthetic Designer, Designmill Co-Bali, sambil menjawab kejaran pertanyaan dari rekan-rekan media di Area Abracadabra Magical Chamber serta menyihir penonton pada panggung perayaan di Main Atrium tempat panggung dan tribun yang sudah berubah rupa dan warna menjadi serbapink.
'Bagi sava ABRACADABRA adalah keajaiban. Wujud dari segala impian, harapan, dan keberuntungan saat bereksperimen gila-gilaan. Jauh hari sebelum memulai proyek ini sava sudah membawanya dalam doa dan menjadi sebuah mukjizat ketika doa saya dikabulkan,' jelas Caren seraya berharap dapat menularkan kecintaan pada dunia mode ke seluruh masyarakat di Tanah Air.
Setelah peresmian pameran, proyek Iain telah menanti, Peluncuran FABOO, jenama milik Caren Delano yang akan resmi diperkenalkan pada 9 Oktober 2022 dalam sebuah pergelaran peragaan busana.
Lalu, sebuah film pendek karya kolaborasi Caren Delano dengan Chandra Liow.
Tontonan menarik yang dibintangi oleh Karina Suwandi dan Ringgo Agus Rahman. Berkisah tentang bagaimana seorang fashion stylist bekerja di belakang layar, berjudul 'The Story of ABRACADABRA" akan dirilis pada 15 Oktober 2022.
Caren Delano telah menemukan profesi yang sangat dicintainya dan membawanya menjadi masyhur dalam waktu yang terasa relatif sangat sekejap bak sulap.(*)