Stylo Indonesia - Di tahun ini, banyak essence wajah viral terbaik selama tahun 2022.
Beberapa essence wajah viral 2022, memang lebih banyak dibicarakan oleh netizen dalam berbagai media sosial.
Essence wajah viral 2022 dipercaya dapat membuat kulit menjadi lebih sehat dan juga kenyal.
Apakah Stylovers salah satu orang yang tertarik untuk mencoba produk essence wajah yang viral di tahun 2022?
Jika iya, maka artikel ini sangat bisa Stylovers jadikan sebagai referensi sebelum membeli essence wajah viral.
Di bawah ini, Stylo Indonesia sudah kumpulkan 4 essence wajah viral 2022 yang kerap diperbincangkan oleh netizen.
Stylo Indonesia juga akan rangkum informasi penting dari tiap essence untuk jadi referensi Stylovers!
Nah, kira-kira ada produk essence wajah viral apa saja, ya?
Check this out!
1. L'Oreal Paris - Revitalift Crystal Micro Essence Water
Essence wajah dari Loreal Paris ini mengandung salicylic acid 0,2%, centella asiatica, dan juga kandungan skin brightening active.
Sehingga, essence wajah ini dipercaya dapat mempercepat proses peremajaan kulit sekaligus mencerahkan kulit.
Dengan kemasan 20ml, essence wajah dari Loreal Paris dibandrol dengan harga Rp66 ribu.
2. Bio Essence - Gold Water Essence Anti Aging
Hydrating essence dari Bio Essence ini diklaim mengandung ekstrak emas 24k, bio energy complex, serta sodium hyaluronate di dalamnya.
Sesuai namanya, produk ini memiliki fungsi utama untuk menyamarkan tanda-tanda penuaan dini pada kulit.
Dengan kemasan 30ml, essence wajah dari Bio Essence ini memiliki harga sekitar Rp116 ribu.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Salon Sulam Alis 2022, Jangan Sampai Salah Pilih Salon Abal-abal!
3. Avoskin - Hydrating Treatment Essence
Menurut klaim Avoskin, essence yang satu ini dapat digunakan sebagai hydrating toner, micro essence, face mist, dan juga setting spray.
Produk ini dilengkapi dengan 5% niacinamide, centella asiatica, forsythia suspensa, dan juga peppermint oil.
Essence dari Avoskin ini dapat dengan aman digunakan oleh siapapun di atas 15 tahun.
Untuk ukuran 100ml, essence wajah dari Avoskin ini memiliki harga sekitar Rp119 ribu.
4. Cosrx - Advanced Snail Mucin 96 Power Essence
Dengan teksturnya yang lebih kental dibandingkan essence biasanya, produk dari Cosrx ini dipercaya dapat memberikan kelembapan ekstra.
Kekentalan tersebut didapatkan dari penggunaan 96% lendir siput dan juga adanya tambahan hyaluronic acid.
Dengan ukuran 100ml, essence dari Cosrx ini memiliki kisaran harga Rp275 ribu.
Baca Juga: 4 Jenis Facial Viral Terbaik 2022, Treatment yang Paling Dicari Buat Meningkatkan Penampilan!
(*)