Melalui kamera studio-level yang bisa meningkatkan penampilan fashion kamu tentunya.
Smartphone tertipis ini sudah disematkan tiga kamera belakang 108MP studio-level, 32MP kamera selfie dengan dukungan pencahayaan dual LEDs selfie glow.
Seperti diketahui dual LEDs selfie glow dalam Xiaomi 12 Lite 5G ini merupakan yang pertama di seri Xiaomi.
Nggak hanya itu, smartphone ini juga sudah dibekali prosesor Snapdragon 778G dengan jaringan 5G yang menjadi favorit banyak orang.
Jangan takut baterai cepat habis, karena kapasitas pengisian daya 67W turbo charge.
"Teknologi smart charging 67W, bisa mengisi daya hingga lima puluh persen dalam waktu kurang dari lima belas menit," kata Calvin Nobel selaku Product Marketing Manager Xiaomi Indonesia dalam acara Hand-On Xiaomi 12 Lite 5G, Kamis (14/07/22).
Desain layar 120Hz AMOLED, membuat ponsel ini makin terlihat cantik dan glowing Stylovers.
Dengan keunggulan Dolby Vision, smartphone ini mampu mentransformasikan kualitas gambar ultra vivid dengan tingkat kecerahan, kontras, warna, dan detail luar biasa yang membuat pengalaman hiburan menjadi lebih nyata.
Nah tunggu apalagi Stylovers, bagi kamu yang kepingin smartphone tertipis dengan desain stylish dan fashionable ini, wajib nantikan secara resmi Xiaomi 12 Lite 5G meluncur tanggal 19 Juli 2022, pada pukul 13.00 WIB melalui kanal Youtube resmi Xiaomi Indonesia. (*)