Sampo ini bisa didapatkan dengan berbagai ukuran di supermarket, beauty store dan online store sekitar 28 ribu hingga 48 ribu Rupiah.
Baca Juga: Cara Memilih Sampo yang Ampuh Atasi Ketombe Berkerak Menurut Pakar
2. 3 Rekomendasi Sampo Anti Ketombe di Bawah Rp 50 Ribu, Rambut Bersih!: Wardah Anti Dandruff Shampoo
Selanjutnya ada Wardah Anti Dandruff Shampoo yang bisa jadi pilihanmu untuk membersihkan, menyegarkan dan mengurangi ketombe pada kulit kepala dengan paduan bahan aktif natural multiaksi.
Mengandung Peppermint Extract untuk memberi sensasi segar dingin menenangkan pada kulit kepala, Tea Tree Oil membantu mengurangi ketombe dan Double Zinc Active TM untuk melindungi kulit kepala dari ketombe.
Paduan kandungan bahan alaminya membuat rambut wangi sepanjang hari dengan sensasi dingin yang menyegarkan tanpa membuat rambut menjadi kering atau lepek.
Sampo seharga Rp 25.000 ini bisa didapatkan di minimarket, supermarket dan beauty store.
3. 3 Rekomendasi Sampo Anti Ketombe di Bawah Rp 50 Ribu, Rambut Bersih!: Mustika Ratu Shampoo Merang
Mustika Ratu Shampoo Merang juga bisa jadi pilihanmu untuk mengatasi rambut lepek, berminyak dan berketombe.