Cara Mengatasi Jerawat Mendem, Jangan Asal Diobati Apalagi Dipencet!

By Cerysa Nur Insani, Jumat, 4 Februari 2022 | 11:10 WIB
Cara Mengatasi Jerawat Mendem (www.bebeautiful.in)

Stylo Indonesia - Stylovers, ingin tahu bagaimana cara mengatasi jerawat mendem dengan efektif?

Cara mengatasi jerawat mendem perlu dilakukan dengan berhati-hati, tidak boleh sembarangan apalagi dipencet.

Dengan mengetahui bagaimana cara mengatasi jerawat mendem dengan benar, Stylovers bisa segera mengurangi rasa sakit dan bengkak yang diakibatkan oleh jerawat ini.

Dilansir dari verywellhealth.com, inilah cara mengatasi jerawat mendem dengan benar.

Yuk, simak bagaimana cara mengatasi jerawat mendem dengan benar berikut ini!

Dalam dunia medis, jerawat mendem memiliki istilah jerawat nodul.

Jerawat mendem memiliki sejumlah ciri-ciri di antaranya terasa keras pada kulit, berada di dalam lapisan kulit, terasa sakit, dan bisa meninggalkan bekas yang parah apabila sembarangan diatasi.

Jerawat mendem merupakan salah satu jenis jerawat yang paling sulit untuk diatasi.

Apabila Stylovers mengalami masalah jerawat mendem, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit karena produk skincare over-the-counter atau yang dijual bebas mungkin kurang efektif untuk mengatasinya.

Baca Juga: Hilangkan Jerawat Mendem dengan Rekomendasi Skincare Salicylic Acid

Sebab, kebanyakan produk skincare over-the-counter hanya bekerja di permukaan kulit saja, sementara jerawat mendem berada lebih dalam di lapisan kulit.

Dokter spesialis kulit bisa memberikan resep obat oles maupun obat minum yang lebih efektif dalam mengatasi jerawat mendem.

Selain itu, lebih cepat berobat ke dokter spesialis kulit juga lebih baik untuk mengurangi risiko adanya bekas jerawat nanti.

Ada beberapa jenis obat terutama obat minum yang kemungkinan akan direkomendasikan dokter untuk mengatasi jerawat mendem.

Pertama adalah isotretinoin, tipe sintetis dari Vitamin A, yang merupakan salah satu perawatan terbaik untuk masalah jerawat yang parah.

Kemudian, dokter juga mungkin akan memberikan antibiotik untuk membantu mengurangi inflamasi, membuat kulit terlihat dan terasa lebih baik sambil menunggu perawatan topikal bekerja.

Untuk masalah jerawat mendem yang berkaitan dengan masalah hormon, dokter juga kemungkinan akan memberikan obat yang dapat membantu mengontrol hormon.

Dokter juga bisa memberikan suntikan pada jerawat untuk membantu mengatasi jerawat yang keras dan terasa sakit.

Nah, sambil menunggu pengobatan dari dokter bekerja, ada sejumlah tips yang bisa Stylovers ikuti dalam mengatasi jerawat mendem, nih.

Pertama, jangan memencet jerawat mendem karena bisa merusak kulit dan membuat jerawat semakin parah.

Kedua, cobalah kompres jerawat dengan es batu yang dibungkus handuk lembut beberapa kali sehari.

Cara ini bisa membantu mengurangi pembengkakan dan rasa sakit yang ada pada jerawat mendem.

Nah, itu dia Stylovers cara mengatasi jerawat mendem dengan efektif. Jangan sembarangan apalagi dipencet, ya! (*)

#SemuaBisaCantik

Baca Juga: Jerawat Mendem Susah Hilang Bahkan Hingga Berbulan-bulan? Ternyata Begini Penjelasannya!