Perempuan Wajib Tahu! Ternyata Ini Penyebab Pendarahan Seusai Berhubungan Intim dengan Pasangan

By Stylo Indonesia, Selasa, 18 Januari 2022 | 19:25 WIB
Ilustrasi pasangan (Yahoo.com)

3. Polip endometrium

"Polip seperti tetesan air mata terbentuk di saluran reproduksi di leher rahim atau di dalam rahim.

Mereka jinak dan mereka dapat berukuran antara beberapa milimeter hingga beberapa sentimeter," ungkap Gersh.

Polip dapat menggantung dari leher rahim ke dalam vagina, di mana mereka mungkin disentuh atau bergesekan saat berhubungan seks.

"Mereka memiliki banyak pembuluh darah, dan dapat mengeluarkan darah jika terbentur, sehingga Moms akan melihat sejumlah kecil darah setelah bersenggama," katanya.

Perlu dicatat bahwa polip lebih umum di antara perempuan yang lebih tua, umumnya usia 40 tahun ke atas.

Jika kamu mencurigai polip adalah penyebab setiap darah yang terlihat setelah berhubungan seks, dokter obgyn dapat mendiagnosisnya, begitu kata Gersh.

4. Miss V yang kering dapat menimbulkan robekan

Jika Miss V tidak cukup basah saat berhubungan seks, ada kemungkinan Moms akan mengalami perdarahan.

Itu karena semua gesekan dari penetrasi dapat merusak jaringan vagina yang sensitif, menurut Dr. Gersh.

"Dokter dapat berbicara tentang pilihan yang mencakup pelumas, pelembab, dan estrogen vagina, tergantung penyebab kekeringannya," kata Mahnert.

Tetapi pastikan kamu berbicara dengan dokter daripada mendiagnosis sendiri dan mengobatinya sendiri.