3 Masalah Kulit yang Banyak Muncul Selama Pandemi Menurut Dokter Kulit

By Cerysa Nur Insani, Senin, 20 Desember 2021 | 14:20 WIB
Masalah Kulit yang Banyak Muncul Selama Pandemi (Freepik)

Jangan lupa untuk menggunakan sunscreen dan menghindari pengunaan makeup yang terlalu tebal.

#3. Kulit Kusam

Kulit Kusam (Beautyheaven.com)

Masalah kulit kusam juga sering terjadi akibat cara berjemur yang salah. Beberapa cara berjemur yang benar yaitu saat kisaran UV index 3-5, sekitar 5 sampai 15 menit (untuk kulit terang), 15 sampai 30 menit (untuk kulit yang lebih gelap)," jelas dr. Yoga.

Rekomendasi dari dr. Yoga, berjemur dilakukan sebanyak 2 sampai 3 kali dalam sepekan, dan hanya menjemur area punggung, kedua lengan bawah, punggung tangan, serta tungkai bawah.

Baca Juga: 5 Serum untuk Remaja Sesuai Masalah Kulit, Kulit Kusam Hingga Jerawat!

Saat berjemur, Stylovers perlu menghindari area wajah dan leher dari paparan sinar matahari langsung dan melindunginya dengan memakai topi, kacamata, atau sunscreen dengan minimal SPF30 PA+++.

"Apabila sudah terjadi wajah kusam, flek, atau bercak kecokelatan pada wajah dapat dikonsultasikan pada dokter spesialis dermatologi dan venereologi,” lanjutnya.

Nah, itu dia Stylovers masalah kulit yang banyak muncul selama pandemi menurut dokter spesialis kulit dan kelamin. Apakah kamu mengalaminya? (*)

#SemuaBisaCantik