4. Tim batch 1 IKJ
"Dalam keberlangsungan dan proses acara Arman Armano x Leny Rafael, kami mendapat banyak ilmu yang sangat bermanfaat,"jelas salah satu seorang Interenship yang merupakan salah satu mahasiswi IKJ.
"Mulai membuat desain, memilih material yang tepat, memayet hingga finishing. Pada saat dipenghujung acara, kami bisa merasakan susah senangnya menjadi fitter. Banyak pengalaman yang kami dapat saat menjadi fitter pada Event Arman- Armano X Leny Rafael," jelasnya.
"Pengalaman kami telah melewati banyak kesulitan, tapi kami dan teman-teman tetap saling mendukung, saling menyemangati dan saling menopang satu dengan yang lain sehingga project event ini berjalan dengan lancar. Pengalaman yang tidak akan pernah kami lupakan," tutupnya.
Baca Juga: Barli Asmara Hadirkan Konsep Neelakurinji, Siap Gandeng Dewi Sandra
5. Tim batch 5 UNJ
"Pengalaman kami bergabung dalam event ini adalah tentang proses kerjasama dan tanggung jawab dalam tim untuk mewujudkan sebuah karya yang luar biasa dan kesempatan kali ini kami bisa ikut berpartisipasi dalam membuat ide, konsep, desain dan merealisasikannya," jelas salah satu perwakilan tim batch 5 UNJ.
"Kami juga belajar bahwa pentingnya kerjasama untuk membuat sebuah karya," sambungnya.
Baca Juga: Muslim Fashion Festival 2020: Busana Santun Kekinian Karya Olla Ramlan X Aneuku Bertajuk Urban Chic 6. Tim batch 3 SMK 1 Serang
"Pengalaman adalah guru yg terbaik, perasaan kami sangat senang karena pertama kali kami mengikuti acara ini. Sangat banyak sekali pengalaman yang kami dapatkan," tulis keterangan tertulis salah satu tim batch 3 AMK 1 Serang.
"Dari awal kegiatan sampai selesai kegiatan ada banyak sekali pengalaman yang bisa dijadikan kenangan. Kami juga bisa mendapatkan inspirasi. Dan tahu situasi di backstage,"tambahnya.
"Untuk pertama kali nya kami terjun langsung dalam kegiatan tersebut, belajar praktek secara langsung, dari proses memasang payet, dan puncaknya fitter di backstage sesuatu hal yg belum pernah kami alami, semua perasaan bercampur aduk, dimana kami menyaksikan secara langsung begitu megahnya dan hal ini merupakan motivasi yg sangat positif bagi kami,"tutupnya. (*)
Baca Juga: Indonesia Sharia Economic Festival Hadirkan Koleksi Busana Muslim dengan Sustainable Fashion