Tanda PCOS Pada Kulit Menurut Dokter, Perhatikan Gejala Berikut Ini!

By Cerysa Nur Insani, Kamis, 18 November 2021 | 14:20 WIB
Tanda PCOS Pada Kulit (www.self.com)

Stylo Indonesia - Stylovers, sudahkah kamu tahu apa saja tanda PCOS pada kulit yang bisa diperhatikan?

Tanda PCOS pada kulit ini penting diketahui sebagai indikasi awal bahwa Stylovers memiliki PCOS atau gangguan ketidakseimbangan hormon.

Dengan mengetahui tanda PCOS pada kulit, Stylovers bisa lebih waspada terhadap kondisi tubuh.

Seorang ahli dermatologi yaitu dr. Muneeb Shah pada channel Youtube Doctorly menjelaskan mengenai tanda PCOS pada kulit yang bisa diperhatikan.

Baca Juga: Jangan Sampai Terlambat, Kenali Penyebab dan Gejala PCOS Pada Perempuan!

Yuk, simak penjelasan mengenai tanda PCOS pada kulit menurut dokter kulit berikut ini!

#1. Rambut Rontok

Ilustrasi rambut rontok (Freepik)

Tanda pertama yang bisa menjadi indikasi PCOS adalah rambut rontok.

Namun, kerontokan rambut yang dialami biasanya cukup berat hingga meninggalkan pitak pada kulit kepala.

Kerontokan rambut ini juga memiliki istilah medis androgenic alopecia.

#2. Garis Hitam di Leher

Ilustrasi garis hitam di belakang leher. (Freepik)

Garis berupa guratan hitam atau gelap di belakang leher juga bisa menjadi tanda PCOS.

Namun, garis atau guratan gelap di leher ini biasanya juga dimiliki oleh penderita diabetes.

Garis atau guratan hitam di belakang leher ini juga memiliki istilah medis acanthosis nigricans.

Baca Juga: Awas Dampak Kurang Tidur Pada Kulit Menurut Ahli, Bikin Terlihat Tua!

#3. Jerawat Hormonal

Jerawat Hormonal (freepik.com)

Jerawat hormonal merupakan salah satu gejala yang bisa menunjukkan adanya ketidakseimbangan hormon pada tubuh.

Jerawat hormonal bisa muncul di berbagai area pada wajah dan tubuh, tetapi pada wajah umumnya sering muncul di area rahang hingga dagu.

Kemunculan jerawat hormonal yang sulit dikontrol bisa menjadi tanda PCOS.

#4. Tumbuhnya Rambut Berlebihan pada Wajah

Ilustrasi hirsutism (www.dermcoll.edu.au)

Tumbuhnya rambut berlebihan pada wajah juga dapat menjadi salah satu tanda PCOS.

Munculnya rambut yang berlebihan di wajah memiliki istilah medis hirsutism.

Hal ini juga bisa dialami oleh perempuan, di mana rambut tumbuh pada wajah seperti kumis, janggut, bahkan tumbuh memenuhi area pipi.

Jika Stylovers mengalami gejala di atas dan merasa ada kemungkinan mengalami PCOS, sebaiknya Stylovers konsultasikan ke dokter, ya!

Baca Juga: 3 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Sensitif di Bawah Rp 50 Ribu

Sebab, masih ada tanda PCOS lainnya yang perlu dilihat, tidak cukup hanya dari tanda yang muncul pada kulit saja.

Berkonsultasi dengan dokter bisa membantu Stylovers memastikan masalah yang dialami dan penanganan yang tepat.

Nah, itu dia Stylovers penjelasan mengenai tanda PCOS pada kulit menurut dokter kulit. Jika kamu mengalaminya, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter ya! (*)

#SemuaBisaCantik