Stylo Indonesia - Merawat kulit kering memang memerlukan perhatian khusus.
Tak hanya sekedar memilih produk, cara memakai skincare untuk kulit kering juga harus dilakukan dengan tepat, loh.
Enggak boleh sembarangan, perawatan kulit kering sebenarnya mudah, kok, asal dilakukan dengan langkah-langkah yang benar.
Baca Juga: Apa Saja Keunggulan Body Butter Dibandingkan Produk Perawatan Kulit Lainnya?
Berikut ini ada langkah-langkah perawatan untuk kulit kering yang bisa kamu lakukan sehari-hari agar kulit terjaga kelembapannya.
Yuk, simak ulasannya berikut ini.
1. Aplikasikan pelembap ketika wajahmu belum terlalu kering
Dilansir dari situs healthline.com, langkah pertama untuk mengatasi kulit kering adalah kamu harus mengaplikasikan pelembap saat wajahmu masih terasa agak basah.
Belum pernah coba trik ini, kan? Coba dan rasakan sendiri yuk perbedaannya pada kulit kering di wajah!
Supaya terjaga kelembapannya, kamu bisa mengulangi penggunaan pelembap setiap 2-3 jam sekali.Baca Juga: Rekomendasi Bodycare Ampuh Atasi Kulit Kering dan Bersisik di Bawah Rp 50 Ribu
2. Coba dahulu skincare tersebut
Sebelum mengaplikasikannya ke seluruh wajah, ada baiknya kamu mencoba sedikit produk tersebut dan baurkan ke bagian wajahmu. Misalnya, cobalah hanya di bagian pipi luar atau di dekat leher.
Dengan melakukan trik ini kamu akan tahu bagaimana produk tersebut bekerja di wajahmu.
Baca Juga: Bye-Bye Kulit Kering dengan The Body Shop New Body Butter
3. Beli skincare dari merek terpercaya
Untuk urusan skincare, sebaiknya kamu pilih dari merek yang sudah kamu percayai. Skincare yang cocok itu nggak harus mahal atau dari merek luar, loh!
Banyak banget skincare dari merek lokal yang bagus dan lebih terjangkau, dan bisa mengatasi kulit wajahmu yang kering.
4. Hindari air panas
Pemilik kulit kering mesti banget tahu akan hal ini.
Menggunakan air yang terlalu panas saat mandi atau mencuci wajah dapat membuat kulitmu terasa semakin kering dan bersisik.
Jadi, jangan gunakan air yang terlalu panas ya, Stylovers!
Baca Juga: 3 Rekomendasi Micellar Water untuk Kulit Kering di Bawah Rp30 Ribu, Tertarik untuk Mencoba?
5. Minum air yang cukup
Kalau tips yang satu ini, sudah wajib hukumnya harus kamu jalani, Stylovers.
Minumlah minimal 8 gelas perhari atau setara dengan 2 liter air mineral. Nggak cuma harus dirawat dari luar, minum air mineral akan membuat kulitmu lebih terawat dari dalam.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Micellar Water untuk Kulit Kering di Bawah Rp30 Ribu, Tertarik untuk Mencoba?
6. Pakai serum yang juga melembapkan
Step selanjutnya yang wajib kamu cobain adalah menggunakan serum sebelum kamu menggunakan pelembap.
Serum yang mengandung kandungan pelembap akan membuat kulitmu semakin lembap dan kenyal, dan terhindar dari kulit kering.
Stylovers, itulah 6 langkah mudah untuk melakukan perawatan yang cocok bagi pemilik kulit kering. (*)