Tren Tas 2022: Micro dan Mini Bags Jadi Tren di Tengah Kebiasaan Serba Cash Less

By Grace Kencana Pranata, Kamis, 23 September 2021 | 14:20 WIB
Tren Tas 2022: Micro dan Mini Bags Jadi Tren di Tengah Kebiasaan Serba Cash Less (photo created by lookstudio - www.freepik.com)

2. Banyak perubahan kebiasaan baru yang mulai diterapkan di masa kini, salah satunya, meminimalisir pembayaran tunai dan beralih ke non-tunai atau yang dikenal dengan cash less. Apakah akan ada perubahan ukuran dan model dalam tren tas 2022?

"Tadi sudah di-mention sedikit tentang model tas yang jadi favorit adalah tas yang berukuran kecil, small to medium. Apalagi sekarang anak muda lebih praktis, tidak perlu bawa banyak barang. Kalaupun suka ukuran lebih besar mungkin tas seperti totebag karena bisa membawa banyak barang tetapi tetap simpel," papar Irwan Rosali selaku Managing Partner yang menaungi brand Les Femmes.

Tren Tas 2022: Micro dan Mini Bags Jadi Tren di Tengah Kebiasaan Serba Cash Less - Les Femmes Bag (zalora.co.id)

Baca Juga: 6 Kompilasi Produk Makeup Terbaik di Tahun 2021, Tetap Jadi Tren Kecantikan Tahun Depan!

Pemaparan dari Resti Ghita selaku Brand Manager Elizabeth, turut menggambarkan tentang perubahan ukuran tren tas 2022 "Untuk ukuran dan bentuk tas, cukup ekstrim ya di 2022 ini, jadi misalnya ukurannya kalau tidak gede banget atau kecil banget. Misalnya oversized tote bag, itu akan masih menjadi tren di 2022. Memang, sih, ukurannya besar, tapi oversize bags ini juga cocok untuk kamu yang sedang merencanakan liburan bersama teman, pacar, atau keluarga sekalipun. Dan selanjutnya ada juga micro bags, tas yang ukurannya kecil hanya muat HP. Untuk bentuk tas di 2022 akan menjadi tren bentuk yang bawahnya oval, setengah lingkaran, atau bulat."