5 Rekomendasi Pelembap Wajah untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 100 Ribu

By Livia, Sabtu, 31 Juli 2021 | 12:00 WIB
5 rekomendasi pelembap wajah untuk kulit berminyak di bawah Rp 100 ribu. (freepik.com)

Stylo Indonesia - Stylovers sedang mencari rekomendasi pelembap wajah untuk kulit berminyak?

Dapat mengatasi berbagai masalah kulit berminyak, nggak heran rekomendasi pelembap wajah untuk kulit berminyak dicari Stylovers. 

Mengerti kebutuhan Stylovers, kali ini Stylo akan memberikan rekomendasi pelembap wajah untuk kulit berminyak yang bisa jadi pilihanmu. 

Rekomendasi pelembap wajah untuk kulit berminyak yang Stylo pilihkan mudah didapatkan di pusat perbelanjaan dan online store. 

Selain mudah didapatkan, rekomendasi pelembap wajah untuk kulit berminyak yang Stylo pilihkan memiliki harga terjangkau. 

Berikut 5 rekomendasi pelembap wajah untuk kulit berminyak di bawah Rp 100 ribu. 

Cobain yuk, Stylovers! 

Baca Juga: 3 Rekomendasi Clay Mask untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 50 Ribu

1. 5 Rekomendasi Pelembap Wajah untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 100 Ribu: Azarine Oil Free Brightening Daily Moisturizer 

Azarine Oil Free Brightening Daily Moisturizer. (shopee.co.id)

Azarine Oil Free Brightening Daily Moisturizer bisa jadi pilihanmu untuk merawat kulit wajah berminyak agar glowing, cerah dan bebas kilap. 

Mengandung cinnamon bark sebagai antibakteri alami efektif merapatkan pori-pori dan mengontrol minyak. 

Dilengkapi centella asiatica yang mencegah timbulnya jerawat, mengontrol minyak serta meminilimasir kulit dari munculnya iritasi dan kemerahan. 

Royal jelly membantu melembapkan dan melembapkan kulit serta arbutin yang mencerahkan kulit. 

Pelembap wajah ini dapat digunakan sebagai krim pagi dan malam sekaligus, jadi lebih hemat deh!

Azarine Oil Free Brightening Daily Moisturizer bisa didapatkan di beauty store dan online store seharga Rp 69.000. 

Baca Juga: 3 Rekomendasi Sabun Cuci Muka untuk Kulit Berminyak dan Kusam di Bawah 50 Ribu Rupiah

2. 5 Rekomendasi Pelembap Wajah untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 100 Ribu: Garnier Bright Complete Vitamin C Serum Cream SPF 36 PA+++

Garnier Bright Complete Vitamin C Serum Cream SPF 36 PA+++. (shopee.co.id)

Garnier Bright Complete Vitamin C Serum Cream SPF 36 PA+++ bisa jadi pilihan Stylovers untuk merawat kulit wajah berminyak dan kusam. 

Mengandung 3x serum vitamin C dari lemon yuzu Jepang efektif mencerahkan, menyamarkan noda hitam dan bekas jerawat.

Kandungan bahan alaminya juga membantu mengontrol minyak berlebih. 

Dilengkapi dengan SPF 36/PA+++ membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari.

Formulanya dapat digunakan semua jenis kulit, terutama untuk mengatasi kulit wajah kusam.

Pelembap wajah ini bisa didapatkan dengan ukuran 20 ml di minimarket, supermarket, beauty store dan online store seharga Rp 27.000.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Toner untuk Kulit Berminyak di Bawah 200 Ribu Rupiah

3. 5 Rekomendasi Pelembap Wajah untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 100 Ribu: Wardah Witch Hazel Purifying Moisturizer Gel

Wardah Witch Hazel Purifying Moisturizer Gel. (shopee.co.id )

Wardah Witch Hazel Purifying Moisturizer Gel bisa jadi pilihanmu untuk merawat dan mengatasi kulit berminyak.

Mengandung ekstrak witch hazel efektif meringkas pori-pori dan mengontrol minyak berlebih.

Chamomile extract, pro vitamin B5 dan vitamin E membantu melembapkan, menjaga keseimbangan kadar air dan minyak pada kulit berminyak serta melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan debu, polusi dan sinar matahari.

Formulanya membuat kulit wajah lembap, halus dan bebas kilap.

Wardah Witch Hazel Purifying Moisturizer Gel bisa didapatkan di beauty store dan online store seharga Rp 21.000.

Baca Juga: 3 Masker Green Tea yang Cocok untuk Digunakan Pemilik Kulit Berminyak dan Berjerawat

4. 5 Rekomendasi Pelembap Wajah untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 100 Ribu: Sariayu Jeruk Moisturizer

Sariayu Jeruk Moisturizer. (shopee.co.id )

Selanjutnya ada Sariayu Jeruk Moisturizer yang bisa jadi pelembap wajah pilihanmu untuk merawat kulit wajah yang berminyak.

Diperkaya minyak essensial neroli dan esktrak gardenia yang kaya akan antioksidan efektif melembapkan dan melindungi kulit wajah dari paparan sinar matahari.

Ekstrak jeruk nipis membantu mengontrol minyak berlebih dan allantoin mencerahkan kulit wajah. 

Sariayu Jeruk Moisturizer dapat Stylovers beli di supermarket, beauty store dan online store sekitar 7 ribu hingga 15 ribu Rupiah.

Baca Juga: Cek Fakta Kulit Berminyak Wajib Pakai Pelembap, Benarkah untuk Cegah Penuaan Dini?

5. 5 Rekomendasi Pelembap Wajah untuk Kulit Berminyak di Bawah Rp 100 Ribu: Viva Pelembab Green Tea 

Viva Pelembab Green Tea. (shopee.co.id)

Viva Pelembab Green Tea juga bisa jadi pilihan Stylovers untuk merawat kulit berminyak. 

Mengandung green tea extract yang kaya akan antioksidan efektif melembapkan dan melindungi kulit wajah dari kerusakan. 

Kandungan bahan alaminya juga membantu mengontrol minyak berlebih. 

UV Filter membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari. 

Pelembap wajah yang diformulasikan khusus untuk kulit berminyak bisa didapatkan di supermarket dan online store sekitar 8 ribu hingga 10 ribu Rupiah. 

Selamat mencoba, Stylovers!(*)