4 Fakta Penularan Virus Corona dari Produk Makeup yang Tidak Higienis dan Dipakai Bergantian

By Cerysa Nur Insani, Senin, 12 Juli 2021 | 15:45 WIB
Hati-hati penularan virus corona dari produk makeup. (Freepik)

Stylo Indonesia - Fakta penularan virus corona dari produk makeup yang tidak higienis dan dipakai bergantian tentunya perlu kamu ketahui nih, Stylovers.

Rutinitas memakai makeup sehari-hari membuat fakta penularan virus corona dari produk makeup yang tidak higienis dan dipakai bergantian ini menjadi sangat penting untuk diperhatikan.

Beberapa ahli sudah sempat menjelaskan soal fakta penularan virus corona dari produk makeup yang tidak higienis dan dipakai bergantian ini.

Baca Juga: Penularannya Semakin Menggila, Simak Tips Terhindar dari Penularan Virus Corona Varian Baru

Alat makeup memang tak jauh berbeda dengan ponsel, uang, atau kacamata yang begitu dengan dengan aktivitas kita sehari-hari dan bisa saja menjadi media penularan virus corona.

Dilansir dari lifestyle.kompas.com, inilah 4 fakta penularan virus corona dari produk makeup yang tidak higienis dan dipakai bergantian!

#1. Virus corona dapat menempel pada produk makeup

Menurut dokter kulit bersertifikat Dr. Adam Mamelak, seperti dilansir dari HuffPost, hingga saat ini belum ada penelitian yang diterbitkan tentang berapa lama virus dapat hidup di dalam produk kosmetik.

Namun, mengacu pada penelitian yang diterbitkan The New England Journal of Medicine pada April 2020, menunjukkan bahwa virus dapat hidup di permukaan plastik hingga 72 jam.

Untuk itu, Stylovers perlu waspada karena banyak kemasan produk makeup terbuat dari bahan plastik.

“Tabung plastik rias, botol, dan compact (wadah riasan) dapat menjadi perhatian khusus karena bisa menjadi sarana penularan virus,” jelas Dr. Mamelak.

Baca Juga: Jangan Diremehkan! Ahli Kesehatan Ungkap Pola Baru Penularan Virus Corona yang Harus Diwaspadai

Mengingat virus ini dapat hidup di wadah plastik dan logam hingga tiga hari, ada baiknya perlu berhati-hati saat merias wajah dan menyentuh wajah karena bisa menjadi jalan penularan virus.

#2. Produk makeup yang rentan menularkan virus

Produk kosmetik seperti lip balm atau lipstik akan kontak langsung dengan area mulut, tempat virus bisa masuk dengan mudah.

Tidak hanya lipstik atau lip balm saja yang menjadi perhatian utama, tetapi riasan seperti maskara, eyeshadow, dan eyeliner juga berisiko.

Sebab pemakaian produk ini berinteraksi langsung dengan area mata.

"Saya mengantisipasi melihat lebih banyak (benda) yang (kemungkinan bisa) terinfeksi , karena kita tahu bahwa virus dapat menginfeksi permukaan mata melalui selaput lendir konjungtiva dan melalui air mata," jelas dokter mata bersertifikat Dr. Yuna Rapoport kepada HuffPost.

#3. Jangan bawa produk makeup bepergian

Jika Stylovers terbiasa membawa kosmetik bersama-sama dengan dompet di tas, sebaiknya Stylovers menyemprotkannya dengan desinfektan setiap hari dan menggantinya setiap enam minggu.

Baca Juga: 14 Hari Langkah Kulit Sehat Day 7: Ini Cara Membersihkan Tangan untuk Cegah Penularan Virus Corona

Hal ini dapat membantu mengurangi risiko infeksi dan terpapar dari virus corona.

Namun sebaiknya, selama pandemi ini, gunakan produk makeup di rumah saja dan jangan dibawa bepergian apalagi dimasukkan ke dalam tas bersama barang lainnya seperti dompet atau masker.

"Jika mungkin, tinggalkan produk rias mata di rumah, karena sering kali kamu menggunakannya di luar rumah, kamu bahkan tidak menyadari ketika kamu menyentuh mata,” jelas Dr. Yuna.

#4. Jangan gunakan makeup bersama orang lain

Stylovers mungkin memiliki beberapa produk makeup di rumah yang pernah digunakan oleh teman atau anggota keluarga yang sakit atau mungkin ada kontak dengan orang yang positif terinfeksi virus corona.

Apabila hal ini terjadi, sebaiknya jangan pernah menggunakan produk makeup tersebut lagi dan dibuang saja.

Selama masa pandemi ini, jangan gunakan produk makeup yang sama bergantian dengan orang lain.

Baca Juga: Waspada! Meski Diam di Rumah, Ternyata ada Risiko Penularan Virus Corona Lewat 3 Hal Sepele ini

Termasuk saat membeli produk makeup di toko, jangan mencoba produk tester dan sebaiknya beli secara online saja.

Untuk mengurangi risiko dan kekhawatiran tentang makeup yang baru dibeli, sebaiknya disimpan terlebih dahulu selama beberapa hari dan jangan langsung digunakan.

Nah, itu dia Stylovers fakta penularan virus corona dari produk makeup yang tidak higienis dan dipakai bergantian. Dicatat, ya! (*)