Stylo Indonesia - Hi Stylovers, apakah kamu mengetahui risiko sering ganti skincare dan makeup?
Sudah dengar soal risiko sering ganti skincare dan makeup?
Beberapa orang menyebutkan bahwa risiko sering ganti skincare dan makeup bisa buat kulit wajah iritasi hingga berjerawat.
Baca Juga: Cara Pakai Skincare Retinol untuk Wajah Cerah dan Awet Muda yang Tepat Menurut Ahli Dermatologi
Nah, sebenarnya apa sih yang menyebabkan risiko sering ganti skincare dan makeup jadi berbahaya untuk kulit wajah?
Benarkah risiko sering ganti skincare dan makeup itu berbahaya?
Biar nggak penasaran, langsung aja yuk kita simak penjelasan dari ahlinya!
Dikutip dari Kompas.com, dokter spesialis kulit dari Vivaldy Skin Clinic dan dosen di Fakultas Kedokteran Universitas Mataram, dr Dedianto Hidajat, menanggapi persoalan sering gonta-ganti skincare dan makeup.
Menurut dokter Dedianto terlalu sering gonta-ganti skincare maupun makeup ternyata berbahaya lho Stylovers, bagi tubuh.
Dedi menjelaskan skincare meliputi pembersih, pelembab, tabir surya, dan koreksi.
Kemudian masing-masing produk skincare ini memiliki efektivitas pemakaian yang berbeda.
Baca Juga: Battle Face Oil Lokal yang Bisa Redakan Jerawat Harga Rp40 Ribuan, Kleveru VS Haple!
"Sejatinya skincare itu itu efektivitasnya baru bisa terlihat signifikan dalam jangka waktu paling cepat 1-2 bulan," ujarnya.
Dengan begitu, kita tidak boleh asal gonta-ganti skincare dan makeup, apalagi mencoba-coba produk dalam jangka waktu singkat.
Biasanya alasan seseorang tertarik gonta-ganti skincare dan makeup yaitu, akibat ketidakpuasan dan ketidaksabaran seseorang yang menginginkan hasil instan, Stylovers.
Padahal kebiasaan ini bisa menimbulkan reaksi alergi hingga iritasi, sera membuat kulit wajah jadi lebih sensitif.
Bukan memperbaiki masalah kulit, sering gonta-ganti skincare dan makeup justru bisa menambah masalah kulit yang ada, seperti halnya timbul jerawat hingga flek hitam.
Nggak cuma itu aja Stylovers, efek buruk ini juga bisa terjadi jika kamu tidak bersih dalam membersihkan sisa makeup.
Baca Juga: Ini Efek Samping Terlalu Sering Mengganti Makeup dan Skincare!
Terlebih di saat pandemi Covid-19 yang membuat kita wajib mengenakan masker, penggunaan makeup pun bisa menyebabkan mask acne (jerawat yang timbul karena pemakaian masker terlalu lama).
Nah dokter Dedi memberikan solusi agar kamu tidak sering gonta-ganti skincare dan makeup, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter spesialis kulit.
Dengan begitu, dokter akan mengetahui tipe kulit kamu dan merekomendasikan kosmetik dan skincare yang aman cocok dengan tipe kulit kamu. (*)