Mengikat Rambut Dapat Memicu Munculnya Kutu Rambut? Ternyata Begini Faktanya!

By Rina Suhandi, Selasa, 22 Juni 2021 | 17:15 WIB
Mengikat Rambut Dapat Memicu Munculnya Kutu Rambut? Ternyata Begini Faktanya! (Pinterest)

Stylo Indonesia - Kutu rambut merupakan salah satu permasalahan rambut yang paling menyebalkan.

Selain menimbulkan rasa gatal, kutu rambut juga dapat membuat kulit kepala iritasi.

Namun, tahukah kamu bahwa mengikat rambut menjadi salah satu penyebab munculnya kutu rambut?

Mengikat rambut memicu munculnya kutu rambut. Yuk, simak faktanya mengenai hal tersebut!

Baca Juga: Cek Hoax Soal Kutu Rambut: Kutu Bisa Hilang dengan Bawang Hingga Jadi Tanda Kulit Kepala Tidak Bersih, Faktanya Sebaliknya!

Dilansir Stylo Indonesia dari hellosehat.com, kutu rambut adalah serangga kecil yang hidup di kulit kepala manusia dan mengisap darah untuk bertahan hidup.

Pada saat kulit kepala dihinggapi kutu rambut, kondisi ini disebut sebagai pedikulosis kapitis.

Penyakit kulit kepala ini tidak menandakan kamu kurang menjaga kebersihan rambut atau tinggal di lingkungan yang kotor.
 
Kondisi ini disebabkan kutu yang ada di kulit kepala menyebar dari rambut orang ke orang lain secara langsung.
 
Baca Juga: Masih Kutuan? Inilah Cara Efektif Menghilangkan Kutu dan Telurnya dengan Alami!