Stylo Indonesia - Stylovers, mencari facial wash low pH dari brand lokal yang cocok untuk kulit wajahmu?
Facial wash low pH lebih direkomendasikan karena tidak membuat kulit kering atau terasa seperti ditarik setelah cuci muka.
Tentunya ada sejumlah produk facial wash low pH dari brand lokal yang bisa direkomendasikan.
Yuk, intip ada apa saja rekomendasi facial wash low pH dari brand lokal berikut ini!
Baca Juga: Battle Facial Wash yang Bisa Bikin Wajah Cerah dalam Sekejap, Fair & Lovely VS Whitelab!
Selain mudah didapatkan dari brand lokal, harganya juga terjangkau mulai Rp 20 ribuan!
#1. Facial Wash Low pH: Somethinc Low pH Gentle Jelly Cleanser
Merupakan sabun cuci muka dengan tekstur seperti jelly yang diformulasikan dari bahan yang gentle, vegan, tanpa SLS, dan tanpa PEG.
Sudah teruji secara klinis untuk menyeimbangkan pH kulit, menenangkan kulit, dan membersihkan kotoran serta sebum berlebih.
Tidak membuat kulit kering, terasa seperti ditarik, dan merusak skin barrier.
Mengandung mugwort Jepang, tea tree, centella asiatica, dan peppermint.
Somethinc Low pH Gentle Jelly Cleanser bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Somethinc dengan harga Rp 99.000 untuk kemasan tube ukuran 100 ml.
Baca Juga: Battle Facial Wash untuk Kulit Kering Bersisik, Senka VS Hada Labo! Mana yang Jadi Favoritmu?
#2. Facial Wash Low pH: Jarte Cica Care Gentle Wash
Selain membersihkan, sabun cuci muka ini juga dapat memperkuat skin barrier, mengurangi inflamasi, menenangkan, dan menghidrasi kulit.
Dengan kandungan utama centella asiatica, sodium hyaluronate, dan Multi Plant Extract, tanpa SLS dan paraben.
Jarte Cica Care Gentle Wash bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Jarte dengan harga Rp 90.000 untuk kemasan tube ukuran 100 ml.
#3. Facial Wash Low pH: Wardah Lightening Micellar Gentle Wash
Merupakan inovasi baru pembersih wajah dengan formula tanpa sabun, mampu membersihkan wajah dengan lembut sekaligus menjaga kelembapan kulit tanpa meninggalkan kesan kesat.
Dengan teknologi micellar, dapat mengangkat minyak dan kotoran pada wajah dengan bersih.
Juga memiliki formula pH balance sehingga dapat menjaga pH alami kulit.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Exfoliating Facial Wash untuk Angkat Sel Kulit Mati, Sudah Punya?
Dikombinasikan dengan Advanced Niacinamide, kulit menjadi tampak lebih lembut, cerah bercahaya, dan terjaga kelembapannya.
Wardah Lightening Micellar Gentle Wash bisa didapatkan di drugstore dengan harga Rp 27.000 untuk kemasan tube ukuran 100 ml.
Nah, itu dia Stylovers rekomendasi facial wash low pH dari brand lokal. Mana yang jadi pilihanmu? (*)
#SemuaBisaCantik