Sedangkan untuk materialnya, sang desainer membuat koleksi ini dari bahan katun jepang polos yang adem saat digunakan.
"Kalau bahan adem biasanya bentukannya sederhana, tapi ini bentukannya extravaganza dengan siluet wajah yang yang mendominasi busana," tutur Hannie Hananto kepada Stylo Indonesia.
Baca Juga: Masker Modis Ala Hannie Hananto Untuk Tampil Cantik dan Nyaman Saat Bepergian
Koleksi Silhoutte rancangan Hannie Hananto ini menghadirkan warna-warna yang netral serta warna yang tengah menjadi tren.
Koleksi ini didominasi warna hitam putih yang melambangkan hidup yang keras, dam putih berarti jiwa yang suci.
Terdapat pula warna ungu dan tosca yang membuat rancangan Hannie Hananto ini semakin menarik. (*)