Mitos Deodoran Menyebabkan Kanker Payudara, Jangan Panik Dulu! Begini Penjelasannya

By Cerysa Nur Insani, Senin, 19 April 2021 | 11:10 WIB
Mitos Deodoran Menyebabkan Kanker Payudara, Jangan Panik Dulu! Begini Penjelasannya (roswellpark.org)

Stylo Indonesia - Stylovers, tahukah kamu ada apa saja mitos deodoran yang sudah banyak beredar?

Banyak orang mengetahui mitos deodoran ini dan memercayainya.

Faktanya, mitos deodoran ini membuat sebagian orang jadi enggan menggunakan deodoran, lho!

Yuk, simak bagaimana fakta dari mitos deodoran berikut ini!

Baca Juga: 3 Rekomendasi Deodoran untuk Atasi Bau Badan Akibat Obesitas di Bawah Rp 100 Ribu

Dilansir dari yahoo.com, inilah penjelasan mengenai mitos deodoran yang sudah banyak beredar tetapi tidak tepat!

#1. Mitos: Deodoran perlu digunakan di pagi hari.

Fakta: Antiperspirant dan deodoran dirancang untuk mengurangi keringat dan mencegah bau badan.

Menurut Laurie Coyle R&D Director Unilever US, waktu terbaik menggunakan antiperspirant atau deodoran justru adalah pada malam hari sebelum tidur.

Saat kita tidur metabolisme akan melambat dan kita akan berkeringat lebih sedikit, sehingga menggunakan antiperspirant atau deodoran sebelum tidur dapat membentuk proteksi yang lebih efektif bagi ketiak.