Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasi Rambut Mudah Patah Menurut Ahli Dermatologi!

By Cerysa Nur Insani, Selasa, 13 April 2021 | 14:20 WIB
Ketahui Penyebab dan Cara Mengatasi Rambut Mudah Patah Menurut Ahli Dermatologi! (Unsplash)

#2. Kebiasaan Menyisir Rambut

Menyisir rambut dengan terlalu kasar bisa membuat helaian rambut mudah patah.

Jika Stylovers memiliki rambut lurus, hindari menyisir rambut dalam keadaan masih basah atau lembap, sebaiknya sisir ketika rambut sudah benar-benar kering.

Sebaliknya untuk rambut keriting, sisir rambut saat masih agak lembap menggunakan sisir bergigi jarang.

Stylovers juga bisa menggunakan hair oil sebelum menyisir rambut untuk mengurangi gesekan pada rambut saat disisir.

#3. Kebiasaan Mengeringkan Rambut

Mengeringkan rambut dengan terlalu kasar juga bisa membuat helaian rambut mudah patah.

Baca Juga: Pilihan Sampo Untuk Mencegah Rambut Bercabang dan Patah, Cobain Deh!

Stylovers bisa coba menggunakan handuk microfiber dengan tekstur yang lebih halus untuk mengeringkan rambut.

Jika tidak ada, bisa juga menggunakan t-shirt bekas untuk mengeringkan rambut.

#4. Pola Makan

Pola makan kita sangat memengaruhi kesehatan rambut.

Konsumsi kandungan protein sangat penting agar rambut tumbuh dengan sehat dan tidak mudah patah.