Stylo Indonesia - Sepertinya kamu harus berpikir lagi jika ingin mempertahankan toxic relationship dengan pasangan.
Sebab toxic relationship, yang seperti ini tentunya enggak sehat jika kamu paksa untuk tetap menjalaninya.
Toxic relationship cenderung membuat kamu sedih, gelisah hingga mempermainkan emosi yang menguras tenaga, dan ini pastinya tidak baik bagi kesehatan kamu Stylovers.
Baca Juga: Penelitian Ungkap Alasan Wanita Lebih Bahagia Jalin Hubungan dengan Pria Berusia 6 Tahun di Atasnya!
Hubungan seperti ini juga bisa membuat kamu melewatkan banyak hal dalam hidup, yang semestinya lebih berguna ketimbang mempertahankan toxic relationship.
Selain itu, kita kerap mengorbankan berbagai hal, termasuk diri sendiri, demi mempertahankan hubungan seperti ini.
Mungkin 5 hal berikut ini dapat membuat kita berpikir ulang mengenai keinginan untuk bertahan di tengah toxic relationship nih, Stylovers.