Indonesia Darurat Sampah Tekstil, Sejauh Mata Memandang Gelar Pameran "Sayang Sandang, Sayang Alam"

By Dinda Tiara Alfianti, Rabu, 10 Maret 2021 | 17:25 WIB
Indonesia Darurat Sampah Tekstil, Sejauh Mata Memandang Gelar Pameran "Sayang Sandang, Sayang Alam" (Dok. Sejauh Mata Memandang)

Salah satu caranya adalah dengan meningkatkan kesadaran akan kerusakan lingkungan yang telah terjadi, memilih serat alami untuk tekstil, berbelanja lebih sedikit, membeli kualitas yang baik sehingga tahan lama, dan membeli produk dengan konsep daur ulang.

“Sebagai merek fesyen dengan konsep slow fashion, salah satu cara kami mengurangi sampah tekstil, adalah dengan menciptakan sandang dari bahan yang dapat terurai, memanfaatkan sisa kain produksi, melakukan program daur ulang dan modifikasi nilai guna dari kain. Komitmen ini merupakan langkah nyata kami untuk mengajak konsumen membantu menyelamatkan lingkungan kita," ungkap Chitra Subyakto, Pendiri dan Direktur Kreatif SMM.

sBaca Juga: Tunjukkan Rasa Cinta Pada Bumi, Sejauh Mata Memandang Hadirkan Koleksi Bertemakan Laut Kita

Bekerja sama dengan Felix Tjahyadi selaku konseptor, pameran ini juga didukung oleh Lynx Films, Mata Studio, Magnifique, Davy Linggar, Wardah, Pable Indonesia, Syah Establishment, dan Greenpeace sebagai NGO partner.

Dengan mengutamakan protokol kesehatan; memakai masker, menjaga jarak, membatasi interaksi, dan menjaga kebersihan tangan pengunjung diberikan berbagai edukasi dan informasi terkait fakta mengenai sampah tekstil.