Khawatir Sekolah Tatap Muka Sebarkan Covid-19, Epidemiolog Sarankan Siswa dan Mahasiswa Jadi Target Vaksinasi!

By Astria Putri Nurmaya, Kamis, 25 Februari 2021 | 15:10 WIB
Khawatir Sekolah Tatap Muka Sebarkan Covid-19, Epidemiolog Sarankan Siswa dan Mahasiswa Jadi Target Vaksinasi! (www.tribunnews.com)

Stylo Indonesia - Sudah satu tahun lamanya lebih kurang, pandemi Covid-19 berada di Indonesia.

Sejak pandemi Covid-19 datang, berbagai sektor pun lumpuh, bahkan hingga saat ini tak sedikit pekerja yang bekerja secara online dari rumah.

Tak hanya pekerja yang terkena imbas, bidang pendidikan pun mengalami hal yang sama.

Pelajar mulai dari sekolah dasar hingga sekolah tinggi dihimbau untuk melakukan sistem belajar mengajar dari rumah.

Baca Juga: Rutin Pakai Lipstik Selama WFH Ternyata Memiliki Manfaat untuk Bibir

Adanya vaksinasi Covid-19 bagi tenaga pendidik yang mulai dilakukan Rabu (24/2/2021), Presiden Joko Widodo berharap bahwa sekolah tatap muka bisa digelar kembali pada Juli 2021 mendatang.

Jokowi menargetkan pada bulan Juni nanti sekitar 5 juta guru, tenaga pendidik, dan tenaga kependidikan sudah selesai mendapat vaksinasi Covid-19.

"Sehingga di bulan Juli 2021, saat mulai ajaran baru semuanya bisa berjalan normal kembali," ujarnya dalam kanal YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (25/2/2021).