Stylo Indonesia - Saat pasangan kamu sudah pulih dari virus Covid-19, tentu akan lega rasanya kan, Stylovers?
Namun, bukan berarti kamu bisa langsung bercinta sebagai tanda untuk melepas rindu loh, Stylovers.
Hal ini karena ada penjelasan dari ahli yang menyebutkan bahwa tidak boleh bercinta dengan pasien Covid-19 meski sudah sembuh.
Seperti yang dilansir Stylo Indonesia dari Nova.ID, Imbauan ini sudah berdasarkan jurnal yang telah dipublikasikan.
Tidak hanya berhubungan intim, penyintas juga dilarang untuk berciuman dengan pasangan.
Seperti yang diketahui, virus corona dapat menular melalui air liur (saliva).
Tidak hanya air liur, ternyata sperma juga berpotensi membawa virus corona.
Oleh karena itu, hubungan intim pasangan sangat dilarang jika ada yang terinfeksi corona.
Baca Juga: 4 Makna Tersembunyi Desahan Perempuan Saat Bercinta, Salah Satunya Minta Tambah Ronde?
Menurut studi yang dipublikasikan di Journal of the American Medical Association (JAMA) mengambil sampel sperma dari 38 pasien pria di Provinsi Henan, Cina.
Provinsi Henan berbatasan dengan Wuhan, tempat yang diyakini menjadi sumber pertama Covid-19.
Para peneliti menganalisa sampel pada 26 Januari dan 16 Februari.
Hasilnya, ada 16 persen responden yang di alam sperma mereka terlacak adanya Covid-19.
Baca Juga: 5 Cara Ampuh Meningkatkan Kepuasan Seksual Saat Bercinta, Orgasme Nikmat Tak Terlupakan!
Meskipun belum dapat dipastikan apakah virus corona bisa menular secara seksual, namun ada baiknya kita mengambil langkah pencegahan.
Studi JAMA menunjukkan, bisa jadi jejak virus ditemukan dalam sperma karena penghalang tidak sempurna antara aliran darah, dan bagian testis di mana sperma dibuat.
Oleh karena itu, virus mungkin menemukan jalannya dari darah ke dalam sperma.
Jika sudah melalui 30 hari tanpa melakukan seks, laki-laki yang sembuh dari Covid-19 disarankan memakai kondom saat berhubungan.
Hal ini diungkapkan pakar medis senior dari Thai Disease Control Department, Veerawat Manosutthi kepada Insider. (*) Dinda Stylo
Artikel ini telah tayang di Nova.ID dengan judul "Meski Sudah Pulih dari Virus Corona, Ahli Menegaskan Pasangan Dilarang Berhubungan Intim Selama 30 Hari"Penulis: Ratih