Tidak Hanya Menurunkan Berat Badan, Teh Hijau Juga Mampu Menghilangkan Jerawat!

By Diandra Jessica, Jumat, 29 Januari 2021 | 17:30 WIB
Manfaat teh hijau untuk kecantikan. (freepik.com)

Stylo Indonesia - Tidak hanya bisa membantu untuk menurunkan berat badan, faktanya menggunakan teh hijau juga bisa untuk menghilangkan jerawat.

Kandungan antioksidan, antiperadangan hingga antibioitik pada teh hijau sangat membantu Stylovers untuk menghilangkan jerawat nih.

Menggunakan teh hijau bisa menghilangkan jerawat khususnya pada area hidung, mulut hingga dagu nih, Stylovers.

Baca Juga: Kondisi Air yang Baik untuk Mencuci Muka agar Terbebas dari Jerawat Hingga Pori-pori Mengecil, Enggak Boleh Asal!

Seperti yang dilansir dari Kompas.com, bahwa senyawa polifenol dalam teh hijau juga mampu mencegah kelenjar sebaceous untuk mengatasi minyak berlebih di wajah.

Adanya minyak berlebih pada wajah yang akhirnya membuat sel-sel kulit mati menempel, hingga menyumbat pori-pori sehingga lebih mudah menimbulkan jerawat.

Lalu bagaimana cara menggunakan teh hijau untuk menghilangkan jerawat ya, Stylovers?

Baca Juga: Intip Manfaat Penggunaan Serum Wajah Hingga Dampak Buruk Pemakaiannya!

Seperti yang dilansir dari Healthline, bahwa Stylovers bisa menjadikannya sebagai masker kecantikan.