Stylo Indonesia - Memiliki wajah lembap dan cerah merupakan dambaan setiap perempuan.
Memiliki wajah lembap dan cerah dapat membuat makeup tampak flawless, tahan lama, menunjang penampilan dan meningkatkan rasa percaya diri.
Stylovers dapat menggunakan skincare hyaluronic acid untuk mendapatkan wajah lembap dan cerah.
Seperti yang diketahui, skincare hyaluronic acid dapat membantu melembapkan dan mencerahkan kulit wajah secara efektif.
Skincare hyaluronic acid yang akan Stylo rekomendasikan kali ini mudah Stylovers temukan di pusat perbelanjaan dan online store dengan harga terjangkau.
Berikut rekomendasi skincare hyaluronic acid untuk wajah lembap dan cerah di bawah 150 ribu Rupiah yang bisa jadi pilihan untuk merawat kulitmu.
Cobain yuk, Stylovers!
Baca Juga: 3 Rekomendasi Serum Centella Asiatica Ampuh Atasi Jerawat di Bawah 150 Ribu Rupiah
1. Wajah Lembap dan Cerah dengan Skincare Hyaluronic Acid di Bawah 150 Ribu Rupiah: Y.O.U Simply Bright Facial Wash
Y.O.U Simply Bright Facial Wash yang bisa jadi sabun cuci muka pilihanmu untuk membersihkan kulit wajah kering dan kusam dari kotoran dan sisa makeup secara optimal.
Facial wash ini mengandung ekstrak anggur yang kaya akan vitamin C dan antioksidan dikenal dapat mencerahkan, melembapkan dan mencegah penuaan dini.
Kandungan anti inflamasi pada buah anggur dapat menenangkan dan mencegah iritasi kulit pada kulit kering dan kusam.
Selain itu, pembersih wajah bertekstur gel ini juga mengandung hyaluronic acid untuk menghidrasi dan menjaga kelembapan kulit wajah secara optimal.
Stylovers dapat membeli facial wash ini di beauty store dan online store seharga Rp 25.000.
Baca Juga: Wajah Cerah dan Glowing dengan Serum Vitamin C di Bawah 200 Ribu Rupiah
2. Wajah Lembap dan Cerah dengan Skincare Hyaluronic Acid di Bawah 150 Ribu Rupiah: Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Lotion
Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Lotion juga bisa jadi pilihan kamu untuk merawat kulit kering dan kusam hingga sensitif.
Hada Labo Gokujyun Ultimate Moisturizing Lotion merupakan hydrating toner yang diperkaya 3 jenis hyaluronic acid dapat menghidrasi dan menjaga kelembapan kulit kering dan sensitif setelah mencuci muka.
Toner ini juga tidak mengandung parfum, pewarna dan alkohol sehingga aman digunakan semua jenis kulit terutama kulit kering dan sensitif.
Stylovers dapat membeli toner ini di supermarket, beauty store dan online store sekitar 40 ribu hingga 50 ribu Rupiah.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Masker Tea Tree Oil untuk Kulit Berjerawat di Bawah 100 Ribu Rupiah
3. Wajah Lembap dan Cerah dengan Skincare Hyaluronic Acid di Bawah 150 Ribu Rupiah: Garnier Sakura White Hyaluron 30x Booster Serum
Selanjutnya ada Garnier Sakura White Hyaluron 30x Booster Serum untuk mengatasi kulit kering, sensitif dan kusam secara intensif.
Serum ini mengandung ektrak Sakura Jepang yang dikenal ampuh mencerahkan, melembapkan kulit tanpa membuatnya semakin berminyak atau memicu iritasi kulit.
Kandungan ekstrak Sakura Jepang dapat melembapkan, menenangkan serta memperbaiki tekstur kulit kering, sensitif dan kusam menjadi lebih halus dan cerah secara efektif.
Gunakan 3-5 tetes setelah toner setiap hari untuk mendapatkan kulit wajah yang cerah, lembap dan glowing secara optimal.
Teksturnya mudah meresap tanpa meninggalkan rasa lengket.
Garnier Sakura White Hyaluron 30x Booster Serum bisa didapatkan dengan berbagai ukuran di minimarket, supermarket, beauty store dan online store sekitar 17 ribu hingga 110 ribu Rupiah.
Baca Juga: 3 Rekomendasi Masker Oatmeal untuk Kulit Sensitif di Bawah 100 Ribu Rupiah
4. Wajah Lembap dan Cerah dengan Skincare Hyaluronic Acid di Bawah 150 Ribu Rupiah: Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30
Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30 bisa jadi sunscreen pilihanmu untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari setiap hari.
Sunscreen SPF 30 PA++ ini mampu melembapkan sekaligus memberikan perlindungan ganda terhadap sinar UVA dan UVB.
Dengan improved hyaluronic acid dan kolagen yang dapat melembapkan, melembutkan, serta mempertahankan elastisitas kulit wajah secara efektif.
Formulanya ringan dan mudah meresap tanpa meninggalkan white cast pada kulit wajah sehingga tidak mengganggu tampilan makeup.
Sunscreen ini memiliki tekstur gel yang cocok untuk digunakan semua jenis kulit termasuk kulit kering, sensitif dan kusam.
Skin Aqua UV Moisture Gel SPF 30 bisa didapatkan di supermarket, beauty store dan online store sekitar 50 ribu hingga 70 ribu Rupiah.
Selamat mencoba, Stylovers!(*)