Afirmasi positif tidak memunculkan hasil instan seperti mantra, tentu membutuhkan kerja keras dan pengulangan untuk membuat perubahan.
Afirmasi positif harian dapat membantu 'memperbaiki' otak dari waktu ke waktu, sehingga kita dapat mengubah cara berpikir kita secara positif.
Ini karena neuroplastisitas otak kita, memungkinkannya untuk mengubah struktur dan fungsinya sebagai respons terhadap pengalaman.
Baca Juga: Rekomendasi Barang-Barang Receh yang Berguna Banget untuk Skincare
Misalnya, saat kita bercermin, seringkali kita mengkritisi diri kita sendiri akrena permasalahan kulit yang tak kunjung selesai.
Bisa banget nih untuk mengalokasikan hal tersebut jadi afirmasi positif untuk mengubah respon negatif semacam ini.
Meski tidak instan, afirmasi ini patut dipraktikkan agar membangun kebiasaan baik kita.
Untuk melihat hasilnya, ulangi afirmasi setidaknya sekali sehari tetapi tidak lebih dari tiga kali sehari.