Tren Skincare 2021: Imbangi Hand Sanitizer, Perlu Produk Hand Care

By Novita Ibnati Awalia, Kamis, 24 Desember 2020 | 19:05 WIB
ilustrasi perawatan kulit freepik (freepik)

Stylo Indonesia - Ketika membicarakan skincare, kita seringkali tertuju pada perawatan wajah.

Padahal, skincare tak hanya untuk wajah saja, namun lebih menyeluruh ke tubuh kita.

Termasuk perawatan tangan yang kini seringkali terpapar hand sanitizer.

Tentu kita harus merawat tangan kita karena hand sanitizer mengandung alkohol yang cukup tinggi.

Baca Juga: Kulit Tangan Kering Karena Sering Pakai Hand Sanitizer? Simak Tips ini

Yap, dampak paparan alkohol yang terlalu sering pada kulit lambat laun akan terasa, salah satunya kulit kering.

Semenjak pandemi ini, kita semakin tertuntut untuk melaksanakan protokol kesehatan dan kebersihan yang ekstra.

Oleh karena itu, 2021 diprediski akan menjadi tren bagi hand care.

Hand care apa saja yang diperlukan kulit tangan kita?

Moisturizer

Hal yang paling utama mendampingi hand sanitizer adalah moisturizer.

Alkohol dapat membuat kulit kita kering sehingga kita memerlukan hidrasi dan pengunci hidrasi itu sendiri.

Penggunaan moisturizer seiringan dengan hand sanitizer sangat disarankan agar kulit kita tidak kering dan menjadi sensitif.

Pilih moisturizer yang anti inflamasi dan lembut pada kulit agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan.

Baca Juga: Sabun Antibakteri Bikin Kulit Kering? Ini Solusinya!

Mild eksfoliator

Yap, sama seperti kulit wajah, kulit tangan perlu untuk dieksfoliasi secara rutin setidaknya satu minggu sekali.

Hal ini ditujukan agar kulit kita tidak menumpuk sel kulit mati yang membuat kulit kusam.

Pilih eksfoliator yang lembut agar tidak mengiritasi kulitmu ya, Stylovers.

SPF

Masih berupa basic skincare, tangan kita juga memerlukan proteksi berupa SPF karena tangan merupakan bagian tubuh yang paling banyak terekspos.

Terutama saat terik matahari.

Mengaplikasikan tabir surya setiap hari sangat penting dalam menjaga tangan terlindungi dan awet muda. 

Tak peduli mendung atau hujan, sinar matahari masih dapat menembus ke kulit kita, Stylovers.

Rajin-rajin re-apply tabir surya, ya! (*)

#SemuaBisaCantik