Skincare untuk Remaja Mulai 12 Tahun, Aman, Praktis, dan Terjangkau!

By Cerysa Nur Insani, Kamis, 17 Desember 2020 | 16:45 WIB
Skincare untuk Remaja Mulai 12 Tahun, Aman, Praktis, dan Terjangkau! (www.freepik.com)

Stylo Indonesia - Stylovers, ingin mulai menggunakan skincare untuk remaja yang aman, praktis, dan terjangkau?

Deretan skincare untuk remaja ini bisa digunakan untuk merawat kulit sedini mungkin dengan tahapan yang sederhana.

Tentunya ada sejumlah produk skincare untuk remaja yang aman digunakan mulai usia 12 tahun.

Baca Juga: Ketahui Faktor Penyebab Munculnya Komedo Pada Kulit Remaja, Apa Saja?

Yuk, intip ada apa saja pilihan skincare untuk remaja yang aman, praktis, dan terjangkau berikut ini!

Produk skincare sederhana ini bisa membantumu merawat kesehatan kulit sejak usia dini!

#1. Skincare untuk Remaja: Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Facial Wash

Skincare untuk Remaja: Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Facial Wash (shopee.co.id )

Merupakan pembersih wajah dengan busa wangi yang ringan dan formula pH balance sehingga lembut untuk membersihkan kulit.

Kulit wajah menjadi bersih, segar, dan tetap terasa lembap.

Facial wash ini perlu kamu gunakan di malam hari untuk membersihkan wajah dari kotoran setelah beraktivitas seharian, dan di pagi hari apabila jenis kulitmu berminyak.

Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Facial Wash bisa didapatkan di gerai resmi Wardah dengan harga Rp 17.000 untuk kemasan tube ukuran 60 ml.

Baca Juga: Jerawat Bermunculan di Usia Remaja? Ini Perawatan Kulit dari Pakar yang Perlu Kamu Ketahui

#2. Skincare untuk Remaja: Purbasari Pelembab

Skincare untuk Remaja: Purbasari Pelembab (shopee.co.id)

Pelembap ini cocok digunakan untuk semua jenis kulit dan mengandung ekstrak markisa untuk mengontrol kelebihan minyak.

Mengandung double moisturizer untuk melembapkan dan mencegah kekeringan pada kulit wajah dan Vitamin E sebagai antioksidan untuk membantu mencegah penuaan dini.

Diperkaya dengan UV filter untuk melindungi wajah dari efek buruk sinar matahari.

Pelembap ini bisa digunakan di pagi hari setelah mencuci wajah untuk mengembalikan kelembapan pada kulit wajah.

Purbasari Pelembab bisa didapatkan melalui e-commerce resmi Purbasari dengan harga Rp 11.000 untuk kemasan botol ukuran 35 ml.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Pelembap Wajah untuk Remaja Kulit Sensitif di Bawah 50 Ribu Rupiah

#3. Skincare untuk Remaja: Emina Sun Protection

Skincare untuk Remaja: Emina Sun Protection (watsons.co.id)

Sunscreen dengan kandungan SPF 30 ini diperkaya dengan ekstrak lidah buaya dan emolien untuk menjaga kulit tetap terhidrasi.

Sunscreen ini wajib digunakan sebelum beraktivitas di luar ruangan untuk melindungi kulit dari sinar matahari yang bisa menyebabkan penuaan dini bertahun-tahun kemudian.

Emina Sun Protection bisa didapatkan di drugstore dengan harga Rp 29.000 untuk kemasan tube ukuran 60 ml.

#4. Skincare untuk Remaja: Nivea Lip Balm

Skincare untuk Remaja: Nivea Lip Balm (shopee.co.id)

Formula lip balm ini mengandung lidah buaya dan air murni yang membantu mendukung pelembap alami bibir, membuat bibir terasa ringan dan lembut.

Jika kamu menginginkan warna pink natural pada bibir, kamu bisa menggunakan varian Strawberry.

Baca Juga: Pentingnya Sunscreen Bagi Kulit Remaja, Ini Tips Memilih Tabir Surya Menurut dr. Hari Darmawan, Sp.KK

Nivea Lip Balm bisa didapatkan di drugstore dengan harga Rp 21.000.

Nah, itu dia Stylovers deretan skincare untuk remaja yang aman, praktis, dan terjangkau. Mana yang jadi pilihanmu? (*)

#SemuaBisaCantik