Rekomendasi Micellar Water Minimarket Sesuai Jenis Kulit di Bawah 50 Ribu Rupiah

By Livia, Selasa, 3 November 2020 | 15:47 WIB
Rekomendasi micellar water minimarket sesuai jenis kulit di bawah 50 ribu Rupiah. (freepik.com)

Stylo Indonesia - Micellar water merupakan salah satu produk skincare yang wajib kamu miliki untuk mendapatkan kulit wajah yang bersih, cerah dan sehat. 

Kini kamu dapat menemukan berbagai micellar water minimarket untuk membersihkan kulit wajah secara optimal. 

Micellar water minimarket hadir dalam berbagai pilihan yang diformulasikan khusus sesuai jenis kulit yang mudah kamu temukan dengan harga terjangkau.

Meski murah, micellar water minimarket memiliki kualitas yang bagus dan aman untuk digunakan sebagai first step cleanser setiap melakukan double cleansing setiap hari. 

Berikut rekomendasi micellar water minimarket sesuai jenis kulit di bawah 50 ribu Rupiah yang bisa jadi pilihan kamu. 

Cobain yuk, Stylovers! 

Baca Juga: Tampil Cantik dan Tetap Hemat dengan Makeup Minimarket di Bawah 100 Ribu Rupiah

1. Rekomendasi Micellar Water Minimarket Sesuai Jenis Kulit di Bawah 50 Ribu Rupiah: Emina Micellar Water Drop Cleanser Bright Stuff

Rekomendasi micellar water minimarket sesuai jenis kulit di bawah 50 ribu Rupiah. (freepik.com)

Micellar water yang satu ini bisa jadi pilihan kamu untuk membersihkan kulit wajah yang kering dan kusam.

Emina Micellar Water Drop Cleanser Bright Stuff diperkaya ekstrak summer plum dapat membersihkan dengan lembut sekaligus mencerahkan dan melembapkan kulit secara efektif.

Micellar water ini cocok digunakan untuk menghapus makeup ringan setiap hari seperti bb cream, compact powder, pensil alis, lip balm dan lipstik.