Sering Dilupakan, Inilah Dampak Tidak Menggunakan Sport Bra Saat Olahraga!

By Diandra Jessica, Jumat, 30 Oktober 2020 | 19:23 WIB
Penggunaan sport bra saat olahraga. (www.freepik.com)

Stylo Indonesia - Ketika sedang berolahraga, ada beberapa gerakan yang tak terduga dan mampu menimbulkan potensi kerusakan pada payudara.

Potensi kerukan bisa saja terjadi, namun bisa juga dicegah dengan menopang payudara dengan tepat.

Seperti yang dilansir dari Kompas.com bahwa gerakan saat olahraga mampu menyebabkan nyeri pada payudara yang cukup parah.

Baca Juga: Kenali Perbedaan Flek Tanda Awal Kehamilan dan Menstruasi

Hal tersebut mampu memiliki konsekuensi negatif, seperti frekuensi pernapasan yang berubah dan kinerja olahraga menjadi lebih buruk.

Nah, jika kamu mengalaminya dalam jangka waktu panjang, maka bisa membuat payudara menjadi kendur lho, Stylovers.

Hal ini disebabkan bahwa masing-masing payudara ditopanghanya oleh dua struktur, yakni kulit di atasnya dan ligamen Cooper di bawahnya.

Baca Juga: ISEF 2020 Menghadirkan 164 Desainer dengan Total 720 Busana Selama Empat Hari!

Ada beberapa cara mencegahnya agar payudara tidak kencur saat sedang berolahraga, yaitu Stylovers bisa menggunakan sport bra.

Seperti yang dilansir dari Kompas.com, bahwa menggunakan sport bra bisa meminimalisir terjadinya kekenduran dan meminimalkan rasa sakit saat berolahraga.

Jadi menggunakan sport bra saat berolahraga mampu menopang payudara, nah ada beberapa hal yang harus diperhatikan nih, Stylovers.

Baca Juga: Wajib Tahu! Inilah Beberapa Gejala Seseorang Terkena Gangguan Hiperseks

Hal pertama ialah kompresi yang meratakan payudara ke dinding dada.

Selain itu ada enkapsulasi yang menopang payudara tanpa mengompres dan hal terakhir kombinasi keduanya.

Fyi, bra kompresi lebih baik untuk mengurangi gerakan payudara yang kecil, sedangkan bra enkapsulasi untuk payudara besar.

Jadi Stylovers jangan lupa untuk menggunakan sport bra dan memperhatikan kesehatan payudara ya.(*)