Tips Mengaplikasikan Foundation Sesuai Jenis Kulit Wajah dengan Tepat

By Justina Nur Landhiani, Rabu, 21 Oktober 2020 | 18:05 WIB
Tips Mengaplikasikan Foundation Sesuai Jenis Kulit Wajah dengan Tepat (<a href=)

Kulit kombinasi merupakan berpaduan jenis kult berminyak dan kering.

Oleh karena itu, kamu akan mengalami kulit yang berminyak pada daerah T-zone (hidung, dagu, dan dahi), tapi kulit wajah area lain justru kering.

Pilihlah produk foundation yang cair dan aplikasikan menggunakan brush pada area kulit berminyak seperti T-zone.

Sedangkan untuk area kulit yang kering kamu dapat menggunakan beauty blender untuk membaurkan cairan foundation.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Serum Anti Aging untuk Menghilangkan Kerutan dan Garis Halus di Bawah 200 Ribu Rupiah

# Tips mengaplikasikan foundation untuk jenis kulit berminyak

Jika kamu memiliki jenis kulit berminyak kamu akan menghasilkan sebum yang cukup banyak pada kulit wajah.

Sehingga tampilan makeup akan menjadi sangat mengilap.

Untuk meminimalisir kadar minyak di kulit wajah, kamu dapat memilih produk makeup yang berbasis air, powder dan foundation yang memberikan hasil finish-matte.

Pakailah produk foundation cair dengan kandungan formula oil free dapat membuat pori-pori mengecil dan aplikasikan foundation menggunakan brush.

Selamat mencoba, Stylovers! (*)