Atasi Maskne dengan Skincare Minimarket Murah di Bawah 50 Ribu Rupiah

By Livia, Selasa, 13 Oktober 2020 | 10:25 WIB
Rekomendasi skincare minimarket untuk atasi maskne di bawah 50 ribu Rupiah. (instagram.com/3ce_official)

Stylo Indonesia - Penggunaan masker saat bepergian di tengah pandemi Covid-19 dapat menimbulkan masalah kulit seperti jerawat atau yang dikenal dengan sebutan maskne. 

Maskne atau mask acne merupakan jerawat yang terbentuk di area yang tertutup oleh masker seperti dagu, hidung dan pipi bagian bawah.

Sama seperti jerawat pada umumnya, maskne dapat mengganggu penampilan dan bisa meninggalkan bekas jerawat yang membandal.

Skincare untuk atasi maskne kini mudah kamu temukan di minimarket dengan harga terjangkau. 

Berikut rekomendasi skincare minimarket untuk atasi maskne di bawah 50 ribu Rupiah. 

Cobain yuk, Stylovers! 

Baca Juga: 3 Pilihan Masker untuk Atasi Maskne di Bawah 100 Ribu Rupiah

1. Atasi Maskne dengan Skincare Minimarket Murah di Bawah 50 Ribu Rupiah: Wardah Seaweed Cleansing Micellar Water

Wardah Seaweed Cleansing Micellar Water. (watsons.co.id)

Pertama, selalu bersihkan wajah dengan teknik double cleansing pada pagi dan malam hari agar kulit bersih optimal serta terhindar dari maskne. 

Bagi Stylovers yang tidak atau menggunakan makeup ringan, Wardah Seaweed Cleansing Micellar Water bisa jadi first step cleanser pilihanmu. 

Micellar water ini mengandung ekstrak rumput laut dan timun dapat menenangkan,  meremajakan kulit, mengontrol minyak berlebih dan mencegah timbulnya jerawat seperti maskne. 

Selain itu, kandungan bahan alaminya dikenal dapat membersihkan kulit tanpa rasa lengket, kering dan ketarik. 

Stylovers dapat membeli produk ini dengan berbagai ukuran di minimarket sekitar 20 ribu hingga 30 ribu Rupiah.

Baca Juga: Pilihan Base Makeup Ringan dan Tahan Lama untuk Kulit Berjerawat di Bawah 200 Ribu Rupiah

2. Atasi Maskne dengan Skincare Minimarket Murah di Bawah 50 Ribu Rupiah: Sariayu Acne Care Facial Foam

Sariayu Acne Care Facial Foam. (tokopedia.com)

Selanjutnya, bersihkan wajah menggunakan facial foam dengan kandungan bahan alami yang dapat mencegah dan mengatasi jerawat atau maskne. 

Seperti Sariayu Acne Care Facial Foam yang mengandung ekstrak pegagan dan cananga oil dapat membantu mencegah dan mengurangi jerawat secara efektif. 

Kandungan bahan alaminya dapat menghambat pertumbuhan jerawat, mengurangi minyak berlebih dan mengecilkan pori-pori. 

Busanya yang lembut membersihkan wajah tanpa membuat kulit kering dan iritasi. 

Stylovers dapat membeli facial foam ini di minimarket sekitar 19 ribu hingga 25 ribu Rupiah. 

Baca Juga: Rekomendasi Foundation Ringan dan Tahan Lama untuk Kulit Berjerawat di Bawah 200 Ribu Rupiah

3. Atasi Maskne dengan Skincare Minimarket Murah di Bawah 50 Ribu Rupiah: Garnier Pure Active Matcha Deep Clean Clay Mask

Garnier Pure Active Matcha Onsen Clay Mask. (garnier.co.id)

Untuk perawatan mingguan, gunakan clay mask untuk membersihkan sel kulit mati, minyak dan kotoran secara optimal. 

Garnier Pure Active Matcha Deep Clean Clay mask bisa jadi pilihan kamu untuk mencegah dan mengatasi maskne. 

Clay mask ini mengandung ekstrak matcha yang dapat membersihkan minyak berlebih dan mengurangi komedo dan jerawat secara efektif jika digunakan secara rutin.

Masker ini mengandung 2x ekstrak matcha dan efek hangat onsen seperti sauna.

Kandungan bahan alaminya dikenal dapat membersihkan minyak berlebih penyebab pori-pori besar dan tersumbat, mengurangi komedo, jerawat dan kulit kusam.

Gunakan masker pada wajah yang telah dibersihkan selama 3 menit 1-2 kali seminggu agar kulit bersih, cerah serta bebas dari minyak, jerawat dan komedo. 

Garnier Pure Active Matcha Deep Clean Clay Mask dapat bisa kamu dapatkan di minimarket sekitar 14 ribu hingga 20 ribu Rupiah. 

Selamat mencoba, Stylovers!(*)