Tanpa Lapar, Begini Cara Cepat Menurunkan Berat Badan Bagi Pemilik Golongan Darah O!

By Stylo Indonesia, Rabu, 7 Oktober 2020 | 18:28 WIB
Ccepat menurunkan berat badan tanpa lapar (freepik.com)

Stylo.ID - Menruutnkan berat badan tentunya bisa dilakukan dengan berbagai cara.

Namun ternyata, buat kalian pemilik golongan darah O punya cara tersindiri lho untuk menurunkan berat badan.

Selain makanan, olahraga hingga suplemen yang dikonsumsi pemilik golongan darah 0 tidak bisa sembarangan!

Jika masih penasaran, berikut dilansir Tribunjogja.com melalui Halodoc.com cara diet tepat untuk golongan darah O:

Baca Juga: Diet Cuma Makan Tempe dan Tahu Setiap Hari, Perempuan Ini Sukses Turunkan Bobotnya Sebanyak 43 Kilogram!

Makanan

Supaya dapat menurunkan berat badan secara efektif, pemilik golongan darah O perlu mengetahui makanan apa saja yang baik untuk dikonsumsi dan jenis makanan yang harus dihindari.

1. Ikan dan Daging

Daging dan ikan adalah makanan yang paling baik untuk dikonsumsi oleh golongan darah O.

Konsumsi seafood dan bahkan daging merah dapat membantu golongan darah O menurunkan berat badan.

Baca Juga: Sukses Turunkan Berat Badan! Inilah Tips Diet Simpel dari Nagita Slavina

2. Biji-Bijian & Kacang-Kacangan

Pemilik golongan darah O perlu membatasi konsumsi biji-bijian, seperti padi-padian dan kacang-kacangan, seperti kacang polong.

Golongan darah O juga, sebaiknya menghindari gandum, jagung, kacangnavy, dan kacang merah karena dapat memicu alergi.

3. Buah dan Sayur

Buah yang dianggap bermanfaat untuk golongan darah O adalah pisang dan mangga.

Melon, melon madu (honeydew), blewah, jeruk, stroberi, kelapa, dan kiwi adalah jenis buah-buahan yang harus dihindari.

Sedangkan sayuran terbaik adalah daun seledri, daun bawang, kangkung, bayam, buncis, dan brokoli.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Shanty Denny Bocorkan Menu Diet Sukses Turunkan Berat Badan Hingga 10 Kg dalam Waktu Sebulan Hingga Penampilan Seksi Luna Maya Saat Pemotretan Hingga Dalamannya Terlihat

Olahraga

Diet yang kamu jalani juga perlu diimbangi dengan olahraga secara rutin.

Jenis olahraga yang cocok untuk orang bergolongan darah O adalah yang melatih ketahanan tubuh, seperti berlari.

Minum Suplemen

Metode diet ini juga menyarankan orang bergolongan darah O untuk banyak mengonsumsi vitamin B.

Selain itu, untuk mendapatkan asupan kalsium yang baik untuk golongan darah O, kamu disarankan untuk minum suplemen dibandingkan mengonsumsi produk susu.

Hal ini karena produk susu bisa menimbulkan masalah pencernaan. (*)

Artikel ini telah tayang di Sajiansedap.com dengan judul Bak Sihir! Berat Badan Bisa Turun Cepat Kalau Pemilik Golongan Darah O Ikuti Aturan Makan Ini, Gak Pake Lapar,

Editor : Virny Apriliyanty