Cara Pilih Serum Sesuai Masalah Kulit dengan Tepat, Cari Tahu Yuk!

By Livia, Sabtu, 19 September 2020 | 14:00 WIB
Cara pilih serum sesuai masalah kulit dengan tepat, cari tahu yuk. (forbes.com)

Stylo Indonesia - Serum hadir dengan berbagai pilihan untuk mengatasi berbagai masalah sesuai jenis kulit. 

Serum mengandung bahan aktif seperti vitamin, mineral, dan antioksidan yang dapat menembus ke lapisan kulit terdalam untuk mengatasi berbagai masalah kulit secara efektif. 

Serum berfungsi untuk melembapkan wajah secara intensif, mencegah dampak buruk pada kulit wajah akibat polusi dan sinar matahari serta menyamarkan noda hitam.

Selain itu, serum juga dapat mencegah penuaan dini yang disebabkan oleh sinar UV yang memicu timbulnya noda hitam, keriput, serta garis-garis halus sebelum waktunya. 

Setiap orang memiliki kulit jenis yang berbeda-beda, maka dari itu kamu wajib menggunakan serum yang sesuai dengan masalah kulitmu. 

Berikut cara memilih serum sesuai masalah kulit yang wajib kamu ketahui.

Cari tahu yuk, Stylovers! 

Baca Juga: Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Glowing, Lembap dan Awet Muda

Cara pilih serum sesuai masalah kulit dengan tepat. (vix.com)

Masalah kulit kering biasanya kulit terasa kasar dan bersisik serta noda hitam yang sulit hilang. 

Untuk mengatasi masalah kulit kering, pilihlah serum mengandung vitamin E yang dapat melembapkan, menghidrasi dan melindungi kulit dari radikal bebas dan paparan sinar matahari. 

Stylovers juga dapat menggunakan serum hyaluronic acid yang dapat melembapkan dan mengatasi kerusakan kulit akibat paparan debu, polusi, penggunaan makeup dan paparan sinar matahari. 

Nah, untuk mengatasi kulit kusam, gunakan serum yang dapat melembapkan, mencerahkan dan meratakan warna kulit. 

Serum mengandung vitamin C mampu menghambat produksi melanin penyebab hiperpigmentasi berupa bintik hitam dan warna kulit tidak merata sehingga kulit tampak lebih cerah. 

Selain itu, serum mengandung vitamin E yang kaya akan antioksidan juga dapat mencegah kulit kusam dan menghilangkan noda hitam akibat bekas jerawat dan paparan sinar matahari. 

Baca Juga: Rekomendasi Serum Mengandung Niacinamide untuk Mencerahkan dan Menghilangkan Bekas Jerawat di Bawah 200 Ribu

Cara pilih serum sesuai masalah kulit dengan tepat. (aromantic.co.uk )

Seiring bertambahnya usia, tanda penuaan dini seperti kerutan dan garis halus mulai terlihat. 

Stylovers dapat menggunakan serum mengandung retinol untuk meningkatkan produksi kolagen sehingga bisa mencegah munculnya penuaan dini. 

Kamu juga dapat menggunakan serum vitamin C untuk mencegah munculnya kerutan, garis halus, noda hitam agar kulit tetap cerah, kencang dan sehat. 

Nah, bagi Stylovers yang memiliki masalah jerawat, pilihlah dan gunakan serum mengandung salicylid acid, green tea, centella asiatica atau hyaluronic acid.

Keempat kandungan tersebut dikenal dapat mengurangi kemerahan, peradangan kulit dan mencegah timbulnya jerawat. 

Salicylic acid adalah salah satu jenis BHA yang paling banyak direkomendasikan oleh dermatologis untuk mengatasi jerawat.(*)